Kotabaru, (Antaranews Kalsel) - Pabrik semen merk Tiga Roda PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Tarjun, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, melakukan penanaman kembali di kawasan hutan mangrove di Desa Langadai, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kotabaru.


Departemen Head Corporate Social Responsibility (CSR) Indocement Plant Tarjun, Teguh Iman Basoeki, mengatakan, ada tiga jenis bibit pohon yang ditanam pada kawasan hutan mangrove, yakni, bakau (Rhizophora SP), api-api (avicennia marina), dan langadai.

"Ada 3.000 batang bibit yang kita siapkan untuk ditanam di kawasanhutan mangrove. Sisanya ditanam masyarakat," jelasnya.

Luas hutan mangrove yang rencananya ditanamai kembalis ekitar 24 hektare di sekitar Desa Langadai, yang lokasinya di sekitar perusahaan Indocement Tarjun.

Selain memperbaiki kawasan hutan yang rusak, penanaman tersebut sebagai upaya untuk menumbuhkambangkan kembali biota yang ada di dalam kawasan mangrove yang sempat hilang, serta menjadi salah satu obyek wisata alam di daerah.

Sebelumnya Indocement pada 2014 juga menanam 10.000 batang bibit mangrove jenis bakau Rhizophora SP di sekitar area perusahaan.

"Penanaman mangrove dalam memperingati Hari Lingkungan Hidup, merupakan bentuk keseriusan perusahaan produksi semen Tiga Roda, dalam turut serta menjaga dan melestarikan keseimbangan lingkungan," kata General Manager Operation Indocement, Koh Seong Joong.

Diharapkan, dengan penanaman mangrove bisa menjadi penahan gelombang pasang surut air laut, termasuk menjaga kebersihan area mangrove dari sampah-sampah non organik.

Diharapkan bahwa penanaman dan perawatan kebersihan mangrove ini dapat terus meningkatkan kuantitas dan kualitas area mangrove di Indocement sebagai lokasi dalam menjaga keanekaragaman hayati, keberlimpahan plasma nutfah disepanjang area mangrove.

Pewarta: Imam Hanafi

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015