Serbuan vaksinasi TNI-Polri yang diinisiasi PangkalanTNI Angkatan Laut (Lanal) Banjarmasin dan Polda Kalsel menyasar ratusan mahasiswa di berbagai perguruan tinggi di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

"Tercatat ada 492 orang mahasiswa mengikuti vaksin yang kami gelar di Student Activity Center (SAC) Universitas Lambung Mangkurat," terang Komandan Lanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, Sabtu.

Selain mahasiswa, ungkapnya ada juga masyarakat umum yang ikut divaksin. Siapa pun yang datang untuk minta divaksin dilayani sepanjang bisa menunjukkan KTP.

"Ini komitmen kami dalam upaya percepatan vaksinasi bagi masyarakat luas dengan target satu juta vaksin sehari yang dicanangkan pemerintah," tambahnya.

Dalam pelaksanaannya, Lanal Banjarmasin mengerahkan tim vaksinator dari Balai Pengobatan bersama Bidokkes Polda Kalsel dan Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III Hoegeng Imam Santoso Banjarmasin.
Tim vaksinator Lanal Banjarmasin memberikan suntikan vaksin ke mahasiswi Universitas Lambung Mangkurat. (ANTARA/Firman)


Herbi mengatakan vaksinasi terus dilakukan pihaknya dengan harapan seluruh masyarakat yang jadi target sasaran mendapatkan vaksin COVID-19.

Melalui program vaksinasi, kekebalan komunal dapat terbentuk sehingga rantai penularan COVID-19 segera diputus dan masyarakat sehat membangkitkan sektor ekonomi yang selama ini terdampak pandemi.

Sebelumnya Lanal Banjarmasin juga telah memvaksin sebanyak 1.648 warga pesisir Sungai Barito yang pelaksanaannya dipusatkan di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin. Masyarakat maritim pun terus diedukasi protokol kesehatan agar aktivitas di perairan tidak jadi tempat penularan COVID-19.

Pewarta: Firman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021