Batam, (AntaranewsKalsel) - Puncak peringatan Hari Pers Nasional tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2015 dipastikan di Tanjung, ibu kota Kabupaten Tabalong.


Kepastian tersebut diperoleh dari pembicaraan Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani bersama Ketua PWI Kalsel Fathurrahman di sela-sela kegiatan HPN 2015 di Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Minggu.

Dari hasil pembicaraan yang juga dihadiri Ketua Dewan Kehormatan Daerah PWI Kalsel H Pangeran Rusdi Effeni AR, puncak peringatan HPN tingkat provinsi tersebut dijadwalkan 30 Maret 2015.

Ia menginginkan peringatan HPN tingkat Provinsi Kalsel 2015 di "kota minyak" Tanjung (236 km utara Banjarmasin) itu, bukan cuma meriah, tapi juga bermakna bagi daerah dan masyarakat setempat.

Oleh sebab itu, lanjutnya, peringatan HPN 2015 di "Bumi Saraba Kawa" Tabalong akan dikemas sedemikian rupa, sehingga betul-betul bermakna bagi daerah dan masyarakat kabupaten paling utara Kalsel tersebut.

Beberapa rencana kegiatan dalam rangkaian peringatan HPN tersebut, antara lain pelatihan jurnalistik, lomba mewarnai bagi anak pendidikan usia dini (Paud), serta gerak jalan sehat massal dengan melibatkan publik.

Selain itu, peletakan batu pertama pembangunan kantor Perwakilan PWI Banua Anam Kalsel yang meliputi Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan (HSS), Hulu Sungai Tengah (HST), Hulu Sungai Utara (HSU), Balangan dan Kabupaten Tabalong.

Pembangunan kantor Perwakilan PWI Banua Anam itu, rencananya di Tanjung atas bantuan Bupati/Pemkab Tabalong.

Ketua Umum Pengurus Pusat PWI Margiono diharapkan hadir pada puncak peringatan HPN tingkat Provinsi Kalsel 2015 di kota Tanjung itu.

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015