Barabai, (Antanews Kalsel) - Bupati Hulu Sungai Tengah  Harun Nurasid mengikuti acara peringatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW yang diadakan oleh yayasan Gotong Royong Muhajirin di Pondok Pesantren Al Muhajirin, Desa Pamangkih Seberang, kecamatan Labuan Amas Utara, beberapa waktu lalu.


Dalam acara tersebut juga diiringi peresmian sekaligus syukuran selesainya pembangunan rumah susun sewa (Rusunawa) panti asuhan Ibnul Amin bantuan dari Kementerian Perumahan Rakyat, yang diresmikan langsung oleh Bupati HST H Harun Nurasid di dampingi pengasuh Pondok Pesantren Ibnul Amin Pamangkih KH. Mochtar.

Dalam sambutannya Bupati Harun mengungkapkan pembangunan Rusunawa bagi ponpes merupakan hal yang penting,karena selain menjadi lembaga pendidikan agama, Ponpes juga berpengaruh dalam perjuangan Republik Indonesia sebagai negara yang bebas dari penjajahan.

"Ponpes tetap menjadi tempat perjuangan para kiai, untuk mencerdaskan bangsa melalui pendidikan agama para santri. Tentunya kami juga terus memberikan bantuan-bantuan kepada Ponpes untuk meningkatkan kualitas pendidikannya, mengingat ponpes merupakan benteng untuk pendidikan agama di banua kita," katanya.

Sementara itu Pengasuh Pondok Pesantren KH Mochtar dalam sambutannya menuturkan bahwa Pondok Pesantren Al Muhajirin merupakan anak ketiga dari Pesantren Ibnul Amin yang diresmikan pada 6 Agustus  2014 yang sebelum nya sudah memilki anak cabang kedua berupa SD ISLAM, SMP ISLAM, dan MTS yang didirikan pada 10 Mei 2014.


“Kami sangat berterimakasih kepada semua pihak dan pemerintah daerah yang sudah mendukung terlaksananya program Ponpes Ibnul Amin dalam meningkatkan kualitas pendididkan pondok pesantren untuk menyiarkan pendidikan agama,” ujarnya  


Habib Thohir bin Abdillah Al Kaff asal Tegal Jawa Tengah yang mengisi mau’idzatun hasanah pada kegiatan Mauli Akbar Nabi Muhammad SAW tersebut menegaskan tidak ada manusia dengan pribadi yang lebih baik kecuali pribadi Nabi Muhammad SAW.


“Maka untuk itu saya anjurkan kepada para jamaah yang hadir pada hari ini, untuk terus bersalawat kepada Rasulullah mengingat hanya dengan syafa’at dari Beliau lah kita dapat melanjutkan kehidupan yang lebih baik di Akhirat kelak,” ujarnya.

Pewarta: Fathurahman

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015