Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala), Kalimantan Selatan menerima hibah jaringan perpipaan air bersih dari Direktur Jenderal (Dirjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalsel, Kamis (25/2).

Bupati Tanah Laut  HM Sukamta mengungkapkan,  hibah infrastruktur berupa perpipaan air bersih  tersebut telah selesai dibangun pada tahun 2020. 

Lebih lanjut ungkap bupati, hibah tersebut bertujuan untuk menyelesaikan proses administrasi, sehingga dapat dimaksimalkan melayani kebutuhan masyarakat di Kabupaten Tanah Laut.

"Kedepannya  kita maksimalkan  pelayanan air bersih yang  menjadi kebutuhan dasar masyarakat," ujar bupati.

Bupati mengapresiasi hibah dari  Kementerian PUPR berupa jaringan perpipaan air bersih berada di Kecamatan Bati-Bati meliputi, Desa Bati-Bati, Desa Benua Raya, Desa Padang, Desa Nusa Indah dan Desa Bentok Kampung tersebut. 

Sukamta berharap,  program serupa terus dilakukan sehingga menunjang penyaluran air bersih di Kabupaten Tansh Laut. 
Kepala  Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalsel Dardjat Widjunarso menyerahkan hibah jaringan perpipaan air bersi ke Bupati Kabupaten Tanah Laut HM Sukamta,  di Ruang Kerja Bupati Tanah Laut, Kamis (25/2).Foto:Antaranews Kalsel/Diskominfo Tanah Laut.

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021