Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Kalimantan Selatan telah menyiapkan sebanyak 30 tenaga vaksinator COVID-19 untuk menyukseskan program vaksinasi dengan sasaran anggota TNI-Polri.

"Jika sampai waktunya vaksinasi untuk TNI-Polri, maka kami sudah siapkan vaksinator yang telah dilatih memiliki kompetensi," kata Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr Ubaidillah di Banjarmasin, Jumat.

Selain di Polda, ungkap dia, di 13 Polres jajaran juga disiapkan minimal dua orang tiap Polres untuk vaksinator COVID-19 guna membantu vaksinasi yang nantinya bersinergi dengan Dinas Kesehatan setempat.

"Rumah Sakit Bhayangkara Hoegeng Imam Santoso Banjarmasin pun siap menjadi tempat penyuntikan vaksinasi jika dibutuhkan nantinya," jelas Ubaidillah.

Diungkapkan dia, saat ini jumlah anggota Polda Kalsel tercatat 8.205 personel yang menjadi target sasaran vaksinasi pada tahap berikutnya setelah tenaga kesehatan.
Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr Ubaidillah memunjukkan surat keterangan telah divaksinasi COVID-19. (ANTARA/Firman)


Sebagaimana instruksi Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikwanto, seluruh anggota Polda Kalsel telah siap divaksinasi sebagai wujud nyata dukungan terhadap program pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran COVID-19.

Sementara Ubaidillah sendiri menjadi anggota Polri pertama di Polda Kalsel yang mendapatkan suntikan vaksin Sinovac dalam pencanangan vaksinasi oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor di Mahligai Pancasila Banjarmasin hari ini.

"Dengan disuntik vaksin maka anggota Polri tentunya semakin percaya diri melaksanakan tugasnya tanpa harus khawatir terpapar COVID-19, namun tentunya tetap mematuhi protokol kesehatan," timpalnya.  

Pewarta: Firman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021