Sebagian warga Desa Sari Gadung yang tinggal di Perumahan Grand Ar-Raudah tiga dan lima, dalam waktu dekat segera teraliri air bersih untuk kebutuhan sehari-hari yang disediakan oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.

"Untuk mewujudkan program tersebut, kini pemerintah daerah melalui dinas terkait sudah melalukan pemasangan pipa induk air menuju lokasi perumahan atau pemukiman warga," kata Kabag Umum PDAM Tanah Bumbu Zulkarnain yang di dampingi oleh Kepala Seksi Perencanaan Nofrianto, di Batulicin Kamis.

Menurut penjelasan Dinas Pekerjaan Umum yang disampaikan kepada Pihak PDAM, bahwa pemasangan pipa induk tersebut akan rampung pada Desember 2020.

Kapasitas Water Treatment Plant (WTP) untuk memproduksi air bersih yang disalurkan ke perumahan tersebut diperkirakan mencapai 30 liter/detik.

Namun secara keseluruhan WTP Induk di Desa Sari Gadung yang menyupalai air di berapa kecamatan, mampu memproduksi air sekitar 260 liter/detik.

"Dalam hal ini, PDAM  Tanah Bumbu juga memberikan keringanan bagi masyarakat untuk menjadi pelanggan baru maka yang bersangkutan cukup mendaftarkan diri ke kantor PDAM dengan membawa KTP dan menyiapkan biaya administrasi sebesar Rp1.475.000," ujarnya.

Sementara itu, salah satu warga perumahan Grand Ar-Raudah tiga dan lima, Umy Farah mengungkapkan, shukur Alhamdulillah apabila program tersebut cepat terealisasi.

"Sejak tinggal di perumahan tersebut, kami sekeluarga dan para tetangga hanya mengandalkan air dari sumur gali, kalau kondisi musim kemarau sumur-sumur kami kering semuanya, sehingga  secara terpaksa kami membeli air," katanya.

Dia sangat berharap agar program tersebut cepat dirampungkan, "Insha allah kalau pemasangan pipa sudah rampung banyak masyarakat yang ingin menjadi pelanggan PDAM," pungkas Umy Farah.

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020