Oleh Rusmanadi

Paringin,  (Antaranews Kalsel) - Peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-11 Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, yang mestinya dilaksanakan pada 8 April lalu tertunda karena berdekatan dengan waktu pelaksanaan Pemilu Legislatif pada 9 April lalu.

Sekretaris Daerah (Sekda) setempat, Ruskariadi di Paringin, ibu kota Balangan, Kamis, mengatakan, peringatan Harjad akan dilaksanakan pada 22 April mendatang.

"Waktunya sangat berdekatan dengan pelaksanaan Pemilu Legislatif sehingga diputuskan untuk menunda acara peringatan Harjad dari 8 April menjadi 22 April," katanya.

Keputusan tersebut diambil setelah dilakukan rapat koordinasi antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) setempat pada 16 April lalu.

Ia mengatakan, keputusan untuk melaksanakan acara peringatan Harjad pada 22 April salah satunya karena menyesuaikan dengan jadwal Gubernur Kalsel.

"Rencananya, gubernur akan menghadiri acara peringatan tersebut. Karena itulah, harus dilakukan penyesuaian dengan jadwal beliau," katanya.

Pada acara peringatan tersebut telah diagendakan peresmian dua unit gedung pemerintahan dan jembatan yang baru selesai dibangun.

Selain itu, tambahnya, juga akan dilakukan penyerahan bantuan seperti bantuan unit ambulan untuk Puskesmas dan kendaraan dinas untuk Petugas Penyuluh Lapangan (PPL).

"Sekalian juga, pada acara tersebut dilakukan lounching album Balangan Sayang yang berisi lagu-lagu ciptaan putra daerah yang menceritakan tentang Balangan," tambahnya.

Seperti juga tahun-tahun sebelumnya, acara peringatan Harjad ke-11 kali ini akan diramaikan oleh pagelaran kesenian daerah, terdiri dari kesenian tradisional Banjar dan Dayak Meratus.

Pewarta:

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014