Sebanyak 129 orang kader PKK se Kabupaten Hulu Sungai Utara mendapat bantuan berupa sembako dari Dinas Sosial yang secara simbolis diserahkan oleh Ketua PKK Kalimantan Selatan Hj Raudhatul Jannah Sahbirin Noor kepada dua kader PKK di Desa Kota Raja.

Kunjungan kerja Ketua PKK Kalsel berlangsung cepat karena pertimbangan ditengah situasi wabah Virus Corona. isteri dari Gubernur Kalsel ini bahkan hanya meminta beberapa kader PKK dan pejabat saja yang menghadiri kegiatan ini.

"Kami sangat berterima kasih atas kesediaan Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan untuk secara langsung berhadir menyerahkan  dari Dinas sosial bagi kader PKK," ujar Ketua PKK Hulu Sungai Utara (HSU) Hj Anisah Rasyidah Wahid di Amuntai, Selasa.
 
Dua orang kader PKK Desa Kota Raja secara simbolis menerimakan bantuan sembako dari Dinas Sosial yanh diserahkan Ketua PKK Kalsel Hj Raudhatul Jannah. (Antaranews Kalsel/Dinsos HSU/Eddy A)

Anisah mengatakan, bantuan diserahkan dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak PKK bekerja sama dengan Dinas Sosial HSU membantu para kader PKK yang tingkat perekonomiannya rendah.

Saat kunjungan kerjanya di Kabupaten HSU, Ketua PKK Kalsel Hj Raudhatul Jannah tak lupa memberikan semangat dan motivasi  agar seluruh pengurus PKK HSU bersatu dan bahu membahu untuk ikut memerangi penyebaran Virus Corona (Covid 19).

Ia berharap adanya bantuan sembako dari Dinas Sosial bagi para kader PKK ini dapat membantu meringankan beban ekonomi ditengah terjadinya wabah Covid 19.

Turut hadir mendampingi Ketua PKK Kalsel dalam kegiatannya tersebut, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten HSU H. Rizali Eswansyah dan Kepala seksi pengelolaan Darta dan PFM Dinsos HSU Muhammad Zaky Mubarak, Camat Amuntai Selatan Khairul Soleh, Kades dan Ketua PKK desa Kota Raja serta Ketua Pokja I PKK HSU Hj Lailatanur Raudah.

 

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020