Memaknai kembali hikmah dari peristiwa Isra dan Mi'raj Nabi Muhammad SAW, Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan menggelar peringatan Isra Mi'raj 1441 H/2020 Masehi,   lingkup Pemkab Tanah Laut, di Hutan Jati Berseri Kantor Bupati Tanah Laut,  Senin (16/3).

Bupati Tanah Laut H Sukamta mengatakan, terkait wabah penyakit infeksi yang menyerang sistem pernapasan yang disebabkan oleh virus covid-19 atau virus corona sudah menyebar keberbagai penjuru dunia termasuk Indonesia.

Lebih lanjut dia berpesan,  untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) bisa memberikan penjelasan dan menenangkan masyarakat agar dapat melangsungkan kegiatan seperti biasa.

Kunci untuk menghindari virus corona, sebut dia, salah satunya menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta menjaga stamina dan fisik yang baik.

“Selalu menjaga wudhu dan laksanakan ibadah serta berolahraga yang cukup, kalo fisik kita baik, maka virus tidak akan masuk,” pesannya.

Sukamta berpesan,  agar dapat bersama-sama menjaga Tanah Laut dari persebaran virus corona dengan membarengi seperti berzikir, berdoa, dan bershalawat,  agar penyakit tersebut dapat berangsur berkurang dan hilang.

 Acara  menghadirkan penceramah dari Pondok Pesantren Al-Falah Banjarbaru KH Alfian Noor tersebut dihadiri Wakil Bupati Tanah Laut Abdi Rahman, Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Laut Dahnial Kifli.

Selain itu, juga hadir Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tanah Laut,  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut HM Rusdi Hilmi, kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD)  lingkup Pemkab Tanah Laut, seluruh Aparatur Sipil Negara lingkup Kabupaten Tanah Laut  dan tamu undangan lainnya.



 

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020