Bupati Tanah Laut, Kalimantan Selatan H Sukamta mengucapkan terimakasih serta apresiasi atas dilaksanakannya sosialisasi empat pilar kebangsaan, di Kabupaten Tanah Laut oleh Komisi VII DPR-RI.

“Tentu ini adalah kegiatan yang sangat positif dalam menyadarkan betapa pentingnya pilar-pilar kebangsaan dalam kehidupan. Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Tanah Laut sangat gembira dan mendukung adanya kegiatan ini,”ucap Kamta

Dalam rangkaian sosialisasi tersebut juga dilaksanakan dialog dengan memberikan kesempatan kepada para peserta untuk memberikan pertanyaan, salah satunya yakni pertanyaan saudara Ari Wahyudi dari Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia Kabupaten Tanah Laut.

Menurutnya,  saat ini dalam perkembangan teknologi game online telah menjadi salah satu gaya hidup sebagian besar kalangan milenial.

Jika tidak ditanggapi dengan serius, sebut dia,  maka perlahan akan melunturkan nilai-nilai Pancasila.

Dalam kesempatan itu, dia juga bertanya apa program kedepan yang akan diambil oleh anggota Komisi VII DPR- RI dalam menanggulangi wabah game online tersebut,  agar tidak melunturkan nilai-nilai Pancasila di kalangan tersebut.

Pertanyaan Mahasiswa Poli Teknik Negeri Tanah Laut tersebut langsung dijawab oleh anggota Komisi VII DPR-RI H Sulaiman Umar.

Diterangkan H Sulaiman Umar,  saat ini kalangan pengguna game online tersebut dinilai sudah terlalu candu sehingga banyak menyita waktu dan materi.

“Kami akan mengambil langkah strategis mengingat revolusi industri saat ini perkembangannya sangat pesat, karenanya teknologi menjadi salah satu kebutuhan pokok yang menunjang,”tandasnya.




 

Pewarta: Arianto

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020