Oleh Imam Hanafi

Kotabaru, (Antaranews Kalsel ) - Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani, menyerahkan bantuan puluhan juta rupiah kepada para korban kebakaran di Baharu Utara, Pulaulaut Utara, wilayah tenggara Provinsi Kalimantan Selatan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotabaru, Tri Basuki Rahmat, Senin mengatakan, bupati menyerahkan uang santunan kepada 21 kepala keluarga yang menjadi korban kebakaran pada Kamis (4/4).

Uang santunan tersebut dengan rincian untuk empat keluarga yang rumahnya rusak berat sebanyak Rp17,5 juta, satu unit rusak ringan Rp1,5 juta dan 15 penyewa rumah Rp7,5 juta.

Bupati Irhami pada kesempatan itu juga menyerahkan bantuan dari Kementerian Sosial berupa pakaian dan bahan pokok lainnya.

Sejak dilantik menjadi Bupati Kotabaru Agustus 2010, Irhami berkeinginan untuk dapat datang langsung kepada warganya yang terkena musibah untuk berbagi suka dan duka.

Musibah kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk berlokasi di bantaran Sungai Baharu, menghanguskan 11 unit rumah konstruksi kayu.

Sementara itu, kebakaran juga terjadi sekitar pukul 09.30 Wita menghanguskan bangunan kontrakan dan rumah warga lainnya.

Puluhan korban terlihat panik menyelamatkan diri dan harta bendanya. Namun sebagian besar warga tidak mampu menyelamatkan harta-benda mereka akibat kobaran api dengan cepat membesar seiring datangnya tiupan angin kencang.

Kobaran api baru dapat diisolasi setelah puluhan mobil pemdam kebakaran dari BPBD Kotabaru, dan pemadam swadaya masyarakat bekerja keras menjinakkan si jago merah.

Pada peristiwa itu tidak ditemukan korban jiwa, namun kerugian harta benda diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Pewarta:

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2013