Oleh Gunawan Wibisono

Banjarmasin, (Antaranews Kalsel)- Direktorat Lalu Lintas Polda Kalsel, melakukan sosialisasi terkait keselamatan lalu lintas (Lalin)kepada pihak anggota TNI di Batalion Infantri 623/BWU Sungai Ulin Banjarbaru.

Direktur Lalu Lintas Polda Kalsel, Kombes Pol Ermayudi Sik di Banjarmasin, Kamis mengatakan, sosialisasi keselamatan lalu lintas itu dilaksanakan sekitar pukul 09.00 wita.

Kegiatan tersebut dihadiri seluruh anggota TNI, Satuan Sabhara Polres Banjarbaru, Direktorat Sabhara, serta anggota Brimob Polda Kalsel dan anggota Direktorat Lalu Lintas Polda Kalsel.

Dalam acara tersebut terlihat anggota TNI-Polri nampak akrab dan menjalin kebersamaan.

"Tujuan kita di sini selain memberikan sosialisasi juga sekaligus silahturahmi untuk menciptakan kebersamaan dari dua instansi yang selama ini menjadi panutan masyarakat Kalsel," terangnya.

Apabila TNI-Polri bisa patuh dan taat terhadap aturan lalu lintas, maka masyarakatnya pun akan ikut patuh, karena aparat terutama TNI-Polri itu merupakan dan menjadi panutan masyarakat.

Ermayudi terus mengatakan, selain acara sosialisasi keselamatan berlalu lintas itu, juga ada acara lainnya seperti penabur benih bibit ikan dan peragaan keselamatan dalam berkendara disamping panggung hiburan.

Acara hiburan tersebut juga nampak TNI-Polri membaur dan saling rangkul untuk memperlihatkan bahwa TNI-Polri di wilayah Kalsel tetap solid dan saling hormat-menghormati satu sama lainnya.

"Saya berpesan kepada seluruh elemen masyarakat serta TNI-Polri jadilah pelopor keselamatan dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan dalam diri, karena orang-orang tercinta kita menunggu di rumah," ucapnya.

Sementara itu Komandan Bataliyon Infantri 623/BWU, Letkol Inf Budi Utomo di Banjarbaru, mengatakan, pihaknya menyambut baik dengan adanya acara sosialisasi keselamatan berlalu lintas yang dilaksanakan oleh Polda Kalsel.

Selain TNI menjadi tau tentang keselamatan berlalu lintas, kegiatan itu juga sebagai silahturahmi untuk tetap menjaga kebersamaan dan kesolidan antara TNI-Polri di wilayah Kalsel.

"Mari kita sama-sama menjaga kebersamaan dan terus tetap menjaga keselamatan dalam berlalu lintas serta saling hormat menghormati antar instansi," ucap pria bertubuh tegap itu.

Pewarta:

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2013