Jajaran pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Tanah Bumbu (TP. PKK Kabupaten Tanbu) terus berkonsentrasi terhadap  penanganan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Salah satu wujud keseriusan dan kepedulian terhadap proses tumbuh kembang generasi mendatang itu, belum lama tadi jajaran pengurus TP. PKK Tanbu telah menyalurkan bantuan berupa  buku panduan khusus bagi  para tenaga pendidik yang ada di sejumlah lembaga PAUD yang ada di Bumi Bersujud.

Ketua TP. PKK Tanbu Hj.  Erwinda Mardani menyebutkan, dengan disalurkannya  bantuan berupa buku panduan bagi tenaga pengajar itu diharapkan  bisa menjadi referensi penting sekaligus media penambah wawasan para pendidik khusus bagi anak usia dini.

"Kami dari jajaran TP. PKK berkomitmen untuk terus konsen mendorong perkembangan dan dinamika pendidikan khusus bagi anak usia dini.

Salah satu langkah nyata yang saat ini kami tempuh adalah dengan menyalurkan bantuan buku panduan bagi para guru Pendidikan Anak Usia Dini.

Di mana buku itu merupakan referensi panduan tekhnis bagi para guru PAUD dalam menyampaikan materi ajaran kepada anak didik”, kata Erwinda usai penyerahkan bantuan buku panduan tekhnis bagi tenaga pengajar PAUD di lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Ananda Kasih Kecamatan Simpang Empat.

Dikatakannya, sejauh ini TP. PKK Tanbu senantiasa memantau dan mengevaluasi perkembangan lembaga PAUD yang ada di Bumi Bersujud.

Hal ini penting dilakukan sebagai langkah pembinaan  TP. PKK Tanbu dalam turut serta mendorong perkembangan pembangunan bidang pendidikan di daerah agar dapat berkembang secara dinamis.

Terkait pemberian bantuan buku panduan tekhnis atau buku pegangan bagi tenaga pengajar PAUD itu, Erwinda memaparkan, dewasa ini kemajuan dunia pendidikan berjalan dengan cepat, termasuk pendidikan khusus anak usia dini.

Di mana metode dan bahan bacaan yang harus menjadi pegangan dan referensi tenaga pengajar khusus PAUD juga terus berkembang.

Karenanya imbuh Erwinda, agar tenaga pengajar PAUD di Tanbu tidak tertinggal materi ajaran dibandingkan daerah lain dan mampu mengikuti perkembangan dunia pendidikan anak usia dini secara terus menerus maka salah satu solusinya adalah dengan mempelajari buku panduan terkini.

“Untuk itu, saya berharap agar bantuan buku panduan itu dapat dipelajari dengan baik. Dan alangkah idealnya jika materi-materi baru yang sebelumnya tidak pernah ada dan belum kita miliki bisa menjadi bahan diskusi bersama sesama guru PAUD.

Sehingga ketika materi mulai diajarkan semua berjalan dengan lancar dan sesuai dengan esensi panduan yang tertuang dalam buku tersebut”, ujar Erwinda lagi.

Buku panduan bantuan TP. PKK Tanbu itu selain berisi tentang literasi bagaimana menyampaikan matode ajaran kepada anak usia dini, berisi materi ajaran pokok bagi anak usia dini, juga dilengkapi dengan alat peraga berupa boneka tangan agar mampu menarik perhatian anak saat menerima materi ajaran dari pada guru.

Sementara itu untuk diketahui, sejauh ini selain PAUD Ananda Kasih Kecamatan Simpang Empat, sejumlah PAUD lain yang juga mendapatkan bantuan serupa dari TP. PKK Tanbu. Diantaranya adalah PAUD Rumah Pintar di 

Kecamatan Batulicin dan PAUD Ananda Kecamatan Kusan Hilir. (Adv/Tanbu/ant)

Pewarta:

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2013