Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Cantik, pintar dan mempunyai berbagai bakat alias multitalenta. Itulah gambaran dari sosok Fatmathalia Ranti.

Duta Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) di ajang pemilihan Puteri Indonesia 2019 ini memang tak hanya cerdas dalam urusan akademik, tetapi juga menggeluti berbagai bidang keterampilan seperti seni tari dan musik tradisional.

Bahkan salah satu kesibukannya kini mengajarkan permainan alat musik angklung kepada anak-anak di Rumah Yayasan Kanker di Banjarmasin.

Thalia sengaja menjalankan program vokasi bermain angklung, sebagai media dia untuk bisa berbuat bagi anak pengidap penyakit kanker.

"Sebagai mahasiswi Kedokteran, kedepannya menjadi seorang dokter, maka dari itu Thalia ingin mengabdi kepada masyarakat mulai dari sekarang," tutur putri pasangan AKBP Abdul Muthalib dan Gusti Putri Uda ini.
 
. (Antaranews Kalsel/Istimewa)

Menurut gadis 19 tahun ini, dengan adanya permainan alat musik khas Sunda yang dimainkan dengan cara digoyangkan tersebut, maka akan membuat mental anak-anak lebih bersemangat untuk melawan penyakit yang ada di dirinya.

Thalia yang tercatat sebagai mahasiswi semester empat Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Lambung Mangkurat (ULM). Kini dia sedang berjuang meraih impiannya menjadi pemenang di kontes kecantikan tahunan paling bergengsi, yakni Puteri Indonesia 2019.

Sebagai satu-satunya wakil Kalimantan Selatan, alumni SMAN 7 Banjarmasin ini memohon doa dan dukungan seluruh masyarakat Banua.

Bersama puluhan gadis cantik bertalenta dari seluruh nusantara, Thalia akan mulai memasuki masa prakarantina pada 23 Februari 2019.
  
Selanjutnya tanggal 27 Februari hingga 9 Maret 2019 untuk karantina. Sedangkan malam puncak grand final pemilihan pemenang digelar pada 8 Maret 2019.  

Pewarta: Firman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019