Oleh Herlina Lasmianti
    Tanjung, (Antaranews.Kalsel) -  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tabalong menggelar festival tari dengan menyuguhkan tarian khas Dayak pedalaman se - Kalimantan Selatan.
    Menurut Ketua Panitia pelaksana Sulaiman Fauzi festival tari diikuti 18 sanggar dalam rangka memperkenalkan budaya dayak pedalaman ke masyarakat.
    Dalam festival tari ini Posko La Bastari dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan meraih predikat terbaik.
      Sanggar Ije Atei Anak Sakula (Kapuas) meraih posisi kedua dan peringkat ketiga Komunitas Anak Dayak Maanyan  dari Kabupaten Barito Timur.
     "Melalui festival tari ini masyarakat bisa mengenal aneka budaya Dayak pedalaman yang ada di Kalsel," jelas Sulaiman.
      Selain meraih predikat terbaik Posko La Bastari juga terpilih sebagai penata tari terbaik dan penata musik terbaik yaknk Sanggar Bamelum.
       Selain festival tari juga digelar pawai budaya yang diikuti sanggar budaya Kalimantan Selatan maupun Kalimantan Tengah.
     Juara pertama pawai budaya pun direbut Posko La Bastari Kandangan diikutii Sanggar Ije Atei Anak  Sakula serta Regant Tatau Upau Kabupaten Tabalong pada posisi kedua dan ketiga.
     

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018