Barabai, (Antaranews Kalsel) - Ribuan warga ikut menyaksikan nonton bareng (nonbar) pertandingan final piala dunia antara Kroasia di Halaman Kantor Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Minggu (16/7).

Acara yang dimulai sekitar pukul 21.00 wita tersebut juga di isi dengan acara cerita lucu dari Hamdani Akbar yang berhasil membuat para penonton terpingkal-pingkal tertawa.

Selain itu ratusan hadiah yang diberikan oleh panitia menambah semarak dan semangat pecinta bola untuk tidak beranjak meninggalkan tempat duduknya.

Masing-masing pendukung Perancis dan Kroasia bersorak sambil teriak-teriak seolah memberi semangat jagoannya, apalagi ketika gool tercipta, riuh suara penonton yang locat-loncat juga menambah ramai Nonbar.

Disamping itu hadiah utama berupa sepeda gubung dan TV menjadikan penonton rela menunggu pengundian sampai pertandingan selesai yang dimenangkan oleh Perancis dengan skor 4-2.

Ratusan hadiah lainnya juga diberikan kepada penonton yang mampu menjawab kuis pertanyaan dari para panitia dalam hal ini yaitu Bagian Humas Setda HST.

Sekda HST H A Tamzil yang saat itu berhadir menyampaikan kegiatan tersebut merupakan hiburan bagi warga Murakata dan juga silaturahmi dengan mengampanyekan "save Meratus" untuk menjaga alam HST agar tidak ditambang batu bara.

Dia juga menghimbau kepada anak muda dan orangtua untuk menghindari narkoba serta obat-obatan terlarang yang tidak hanya merugikan diri sendiri tetapi juga keluarga.

"Mari bersama kita majukan Bumi Murakata dengan segudang prestasi yang membanggakan baik di dunia pendidikan maupun olahraga," kata Tamzil.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018