Amuntai, (Antaranews Kalsel) -Ratusan warga mendapat pengobatan gratis dalam tangka menyambut Pencanangan TNI Manunggal KB Kesehatan (TMKK) tingkat Nasional diKabupaten Hulu Sungai Utara Kalimantan Selatan.
 
Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) Abdul Wahid di Amuntai, Senin mengatakan daerah yang dipimpinnya siap menjadi tuan rumah Pencanangan TMKK tingkat nasional yang bertepatan dengan Hari Jadi Kabupaten HSU ke 66 Selasa besok.

"Berbagai kegiatan dalam rangka TNI Manunggal KB Kesehatan Tingkat Nasional di Kabupaten HSU dilaksanakan seperti pengobatan gratis hari ini termasuk operasi katarak, bibir sumbing," ujar Wahid.

Wahid mengatakan pelayanan bidang kesehatan di Kabupaten HSU mampu menurunkan angka Stunting atau kasus kekerdilan pada anak.

Pada 2013 tingkat Stunting di Kabupaten HSU sangat tinggi mencapai 79 persen, namun hingga akhir 2017 sudah turun menjadi 31 persen.
 
Meski diakuinya berbagai sarana dan prasarana kesehatan di HSU masih sangat terbatas namun Pemerintah Daerah berupaya memaksimalkan pelayanan dengan fasilitas yang dimiliki.

Wahid meninjau pelaksanaan Operasi Katarak dan Bibir Sumbing di Rumah Sakit Pambalah Batung Amuntai bersama Paban -3 Ster Mabes TNI Kolonel Kav. Hafruddin Daeng dan Kakesdem VI/Mulawarman Kolonel Kcm Triatmodjo.

Pencanangan TMKK Selasa (1/5) di Lapangan Pahlawan Amuntai akan dihadiri Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Menteri Koordinasi bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Kesehatan Nila Moeloek,  Plt.Kepala BKKBN Pusat Sigit Priohutomo dan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor.
 
Bersama beberapa pejabat TNI, Plt Sekda didamping Kepala Dinas Kesehatan, Bupatj meninjau persiapan lokasi Lapangan Pahlawan Amuntai yang akan menjadi tempat upacara Pencanangan TMKK yang dirangkai dengan Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten HSU ke 66.

Kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dalam rangka TMKK digelar seperti Pengobatan Gratis untuk 200 orang warga kurang mampu, sunatan massal dengan target 1000 anak, donor darah, operasi Katarak dan Bibir Sumbing, bantuan alat bantu dengar dan kursi roda.

Selain itu juga akan dibagikan sembako dengan target jumlah yang dibagikan 3000 bingkisan bagi warga jompo, panti asuhan dan warga miskin lainnya.

Berbagai kegiatan TMKK dilaksanakan di Desa Simpang Empat Kecamatan Amuntai Selatan yang merupakan Kampung KB. Berbagai kegiatan penyuluhan Program Keluarga Balita, remaja dan Lansia serta pelaksanaan program KB dilaksanakan selama dua pekan terakhir di Kabupaten HSU dalam TMKK tingkat Nasional 2018.

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018