Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan menyambut kedatangan 70 orang mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Perikanan Tangkap Indonesia (Himpatindo), yang akan melaksanakan pengabdian masyarakat, bertempat di Desa Hakurung, Kecamatan Daha Utara.

Kepala Dinas Perikanan (Diskan)  HSS, Saidinoor, di Kandangan, Rabu (19/3), mengatakan kegiatan pengabdian masyarakat dari Himpatindo akan dilaksanakan dari tanggal 18 hingga 25 Maret 2018, dan Pemkab HSS melakukan penyambutan mengambil tema “Satu Langkah Kecil Bersama Himpatindo Berdedikasi Untuk Hakurung”.


"Kegiatan ini dalam rangka untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap perikanan tangkap, mengoptimalkan sumberdaya perikanan di Desa Hakurung, Kecamatan Daha Utara, dan untuk menumbuhkan rasa kepekaan mahasiswa untuk peduli terhadap masyarakat,"katanya.

Dijelaskan dia, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperat silaturahmi mahasiswa Himpatindo dalam memaksimalkan peran himpatindo dalam memajukan sektor perikanan tangkap di Indonesia, serta untuk menjalankan salah satu fungsi mahasiswa pada Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat.

Himpatindo selama ini berusaha mengembangkan dunia perikanan tangkap Indonesia, melalui pengembangan ilmu pengetahun, teknologi, dan seni dimana menempatkan para mahasiswa perikanan tangkap se-Indonesia, sebagai pelopor munculnya ide yang disertai dengan tindakan nyata.

Turut hadir dalam penyambutan,  Asisten Administrasi Pembangunan dan Kemasyarakatan Setda  HSS H Hubriansyah, Camat Daha Utara Lothvie Rahmani, wakil dekan III Fakultas Perikanan dan Kelautan ULM Bidang Kemahasiswaan dan alumni, dosen-dosen Jurusan PSP ULM, jajaran Diskan HSS, mahasiswa ULM dan Sekjen Himpatindo Rahmat Rizalul Fikri Nasution dari Universitas Riau beserta mahasiswa lainnya.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018