Kandangan, (Antaranews Kalsel)-Sebanyak 18 orang telah mengambil formulir pendaftaran anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hulu Sungai Selatan (HSS), pada batas akhir pendaftaran, Senin (12/3).

Ketua KPU HSS, Imron Rosyadi, di Kandangan, mengatakan, pendaftaran anggota KPU dilaksanakan dari tanggal 2 sampai 12 Maret, dan ada tiga komisioner KPU HSS yang ada kembali mendaftarkan diri.

"Tiga anggota yang mendaftar tersebut masa  jabatannya akan berakhir tanggal 24 Juni mendatang, atau tiga hari sebelum masa pencoblosan Pilkada HSS berlangsung yang ikut mendaftar lagi yaitu Nida Guslaili Rahmadina, Ihsan dan Syamsul Irfan,"katanya.

Dijelaskan dia, untuk berkas 18 orang yang mendaftar menjadi anggota KPU HSS sudah diambil tim seleksi, untuk dilakukan verifikasi berkas sebelum nantinya melakukan tahapan seleksi lanjutan, karena tahapan administrasi sudah selesai.

Selanjutnya, para pendaftar anggota KPU HSS akan mengikuti ujian tertulis menggunakan Computer Assisted Test (CAT) yang dilaksanakan di Poliban Banjarmasin, tapi untuk waktunya belum ada informasi.

Persaingan menduduki anggota KPU HSS diperkirakan akan sengit, sebab yang ditetapkan sebagai anggota tidak akan lima orang lagi, tapi hanya tiga orang saja sesuai dengan jumlah penduduk.

"Dari total yang mendaftar nantinya akan dipilih hanya enam orang saja,  sebelum dikirim ke KPU RI untuk menentukan sebagai anggota KPU HSS,"katanya.

Anggota KPU HSS, Nida Guslaili Rahmadina, membenarkan ikut mendaftar lagi sebagai  anggota KPU HSS, dan untuk menghadapi berbagai ujian dirinya terus berusaha belajar supaya dapat kembali terpilih sebagai anggota KPU HSS.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018