Barabai, (Antaranews Kalsel) - Hasil lelang barang milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Tengah (HST), Kalsel tembus mencapai angka penjualan Rp2 miliar. 

Acara lelang yang digelar di Gedung Murakata Barabai, Kamis (8/2) tersebut diikuti kurang lebih 70 peserta, yang datang tidak hanya dari lokal HST tetapi juga luar daerah bahkan luar Provinsi. 

Jenis barang yang dilelang adalah alat berat sebanyak 2 buah, kendaraan roda empat sebanyak 21 buah, kendaraan roda dua sebanyak 12 buah, dan besi tua sebanyak 2 paket.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) HST Teddy Taufani menyampaikan bahwa untuk menjaga netralitas, pegawainya dilarang mengikuti lelang. 

Proses lelang juga dipandu langsung oleh pejabat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Provinsi Kalsel. 

"Tahun ini pesertanya lebih banyak karena pendaftaran menggunakan sistem konvensional atau terbuka tidak lagi melalui sistem online," katanya.

Menurut dia,bagi peserta yang kalah lelang dan sudah memasukkan uang jaminan, akan dikembalikan dan uangnya bisa diambil di kantor dengan menunjukkan bukti tanda pendaftaran dan kwitansi tanda terima. 

"Bagi yang menyerahkan melalui rekening bank, juga akan kembali dilakukan transfer dengan menunjukkan copy buku tabungan atas nama pendaftar dan tanda bukti pendaftaran serta kwitansi tanda terima," katanya. 

Sementara untuk pelunasan bagi pemenang lelang akan diberikan tenggat waktu selama 5 hari kerja, sejak dinyatakan sebagai pemenang dan barang langsung boleh dibawa pulang sekaligus mencek kembali. 

Dari pantauan di lapangan, proses lelang memang terlihat alot dan antusias namun tetap berlangsung aman dan tertib. 

Seluruh barang lelang habis terjual dan angka tertinggi pertama kali ditawarkan 1 paket besi tua yang terjual seharga 761 juta rupiah.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018