Kandangan,  (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) mengukuhkan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten HSS tahun 2017.

Bupati HSS H Achmad Fikry, di Kandangan,  mengatakan, para anggota Paskibraka agar dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, karena para angggota yang terpilih telah mendapatkan kehormatan dan kepercayaan.

"Persiapkan diri dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab, sehingga pelaksanaan pengibaran bendera pada peringatan 17 Agustus nanti dapat berjalan dengan baik dan lancar," katanya.

Ia mengungkapkan, misi Paskibraka tidak terhenti pada momentum 17 Agustus saja, namun jiwa nasionalis, kepeloporan serta kepemimpinan yang terbentuk harus mampu terjaga dan terus dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari, bahkan harus memberi pengaruh positif bagi rekan dan masyarakat.

Menurut dia, para anggota Paskibraka terpilih harus menunjukkan diri sebagai  orang-orang pilihan dan menjadi teladan yang baik, bagi rekan serta masyarakat, saat memberikan sambutan dalam pengukuhan, di Pendopo Kabupaten.

Orang tua anggota Paskibraka HSS, Ajie Mas Permana, mengatakan, pengukuhan ini membuat keluarga berbangga karena selain tanggal lahir anak dia, Miranti Mardhatillah bertepatan dengan Hari Kemerdekaan RI juga dipercaya sebagai salah satu anggota Paskibraka HSS.

"Alhamdulillah ini kado terindah di Hari Ulang Tahun ke-17 buat ananda  Miranti Mardhatillah, yang lahir tanggal 17 Agustus 2000 lalu, laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,"katanya.

Pengukuhan anggota Paskibraka, ditandai dengan pemasangan kendit secara simbolis kepada dua anggota perwakilan Paskibraka HSS oleh Bupati  dengan disaksikan oleh para undangan.

Hadir dalam pengukuhan tersebut Perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kabupaten HSS, para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), para pelatih, pembimbing dan orang tua Paskibraka yang dikukuhkan.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Fathurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017