Pelaihari, (Antarnews Kalsel) - Bupati Tanah Laut, Kalimantan Selatan H Bambang Alamsyah memotivasi para orangtua anak di Desa Pantai Linuh, Kecamatan Bantu Ampar untuk tidak putus sekolah.
"Saya mengajak bapak-bapak dan ibu-ibu di Desa Pantai Linuh untuk terus memotivasi anaknya bersekolah," ujar Bupati Tanah Laut H Bambang Alamsyah, saat memberikan sambutan pada Safari Ramadhan 1483 H, di Desa Pantai Linuh, Kamis (1/6).
Menurut dia, mulai tahun 2017 Pemkab Tanah Laut telah mengeluarkan kebijakan dengan menggratiskan biaya pendidikan dari tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP).
"Tidak hanya biaya sekolah yang digratiskan, Pemkab Tanah Laut juga membantu kelengkapan sekolah bagi anak didik berupa, baju seragam sekolah, tas, buku, sepatu dan lainnya," ungkapnya.
Bahkan, sebut dia, saat ini Pemkab Tanah Laut sudah menyiapkan Politeknik Tanah Laut, agar generasi penerus pembangunan di daerah itu tidak jauh lagi mengecap pendidikan di perguruan tinggi.
"Tidak itu saja, Tanah Laut kini memiliki Madrasyah Aliyah Negeri Insan Cendikia yang satu-satunya berdiri di Kalimantan," terangnya.
Untuk itu, dia berharap, pendidikan bagi generasi penerus pembangunan di Desa Pantai Linuh terus meningkat, sehingga tidak ada lagi anak yang tidak bersekolah karena alasan biaya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017
"Saya mengajak bapak-bapak dan ibu-ibu di Desa Pantai Linuh untuk terus memotivasi anaknya bersekolah," ujar Bupati Tanah Laut H Bambang Alamsyah, saat memberikan sambutan pada Safari Ramadhan 1483 H, di Desa Pantai Linuh, Kamis (1/6).
Menurut dia, mulai tahun 2017 Pemkab Tanah Laut telah mengeluarkan kebijakan dengan menggratiskan biaya pendidikan dari tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP).
"Tidak hanya biaya sekolah yang digratiskan, Pemkab Tanah Laut juga membantu kelengkapan sekolah bagi anak didik berupa, baju seragam sekolah, tas, buku, sepatu dan lainnya," ungkapnya.
Bahkan, sebut dia, saat ini Pemkab Tanah Laut sudah menyiapkan Politeknik Tanah Laut, agar generasi penerus pembangunan di daerah itu tidak jauh lagi mengecap pendidikan di perguruan tinggi.
"Tidak itu saja, Tanah Laut kini memiliki Madrasyah Aliyah Negeri Insan Cendikia yang satu-satunya berdiri di Kalimantan," terangnya.
Untuk itu, dia berharap, pendidikan bagi generasi penerus pembangunan di Desa Pantai Linuh terus meningkat, sehingga tidak ada lagi anak yang tidak bersekolah karena alasan biaya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017