Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Achmad Fikry menghadiri kegiatan pisah sambut pengajar muda dari Yayasan Gerakan Indonesia Mengajar Penempatan Kabupaten HSS, Jum'at (2/6) di Aula Rakat Mufakat, Setda Kabupaten HSS.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten HSS, Nordiansyah melaporkan kegiatan ini sesuai dengan surat Ketua Dewan Pengawas Yayasan Gerakan Indonesia Mengajar Nomor : 069/APE/IM/V/2017, tanggal 23 Mei 2017.

"Pengajar Muda Angkatan XII yang sudah bertugas 1 tahun di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) telah berakhir masa tugasnya dan sejak tanggal 31 Mei 2017 tadi,"katanya.

Selanjutnya, pengajar muda yang baru angkatan XIV telah  berada di Kabupaten HSS dan siap untuk melanjutkan tugasnya di sekolah penempatan dan beraktivitas mengabdikan ilmunya di masyarakat.

Bupati mengucapkan penghargaan dan terimakasih kepada pengajar muda angkatan XII atas dharma bakti pengabdiannya selama bertugas di HSS.

"Semoga pengajar muda angkatan XII mendapat pengalaman berharga di HSS dan bisa menjadi bekal untuk kedepan dan selamat datang kepada pengajar muda angkatan XIV, agar bisa melanjutkan dan bisa bersinergi dengan teman-teman di desa,"katanya.

Hadir dalam pisah sambut Asisten Administrasi Pembangunan dan Kemasyarakatan, H. Hubriansyah, , Staf Ahli Bidang Pemerintahan,Pembangunan dan Kemasyarakatan, H. Saifullah, Kepala OPD terkait, Camat, Kepala Desa, Kepala Sekolah penempatan Pengajar Muda.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Fathurrahman


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017