Ketua DPRD Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan Gusti Rizky Sukma Iskandar Putra terkejut terhadap pengunduran diri yang telah disampaikan Wali Kota Muhammad Aditya Mufti Ariffin pada Rapat Paripurna.
"Kami cukup kaget dan terkejut atas pengunduran diri wali kota yang disampaikan pada rapat paripurna," ujar Rizky ditemui usai memimpin Rapat Paripurna di Gedung DPRD Banjarbaru, Kamis.
Baca juga: Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin mengundurkan diri
Rizky mengaku tidak mendapat informasi mengenai keputusan Aditya yang mundur sebagai Wali Kota Banjarbaru, namun mengetahui setelah yang bersangkutan langsung menyampaikan pada rapat paripurna.
Rizky mengakui kabar mengenai Aditya yang mau mengundurkan diri diketahui dari pemberitaan sejumlah media yang menyampaikan tersirat dilirik BUMN menduduki jabatan strategis di perusahaan negara itu.
"Ya pengunduran diri ini mendadak, kami hanya tahu sebelumnya yang bersangkutan dilirik BUMN melalui media. Kalau menyampaikan secara langsung tidak ada," ucap Ketua DPRD Banjarbaru.
Baca juga: Wali Kota Aditya dilirik menjadi petinggi BUMN
Meski demikian, Rizky menghargai keputusan Aditya mengundurkan diri dan mengucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan selama memimpin Kota Banjarbaru belum genap lima tahun.
"Kami berterima kasih atas semua pengabdian Wali Kota Aditya dan juga mengucapkan selamat atas jabatan barunya sebagai komisaris independen. Semoga sukses dan karir cemerlang," ucapnya.
Dikatakan Rizky, langkah selanjutnya akan memproses mengundurkan diri sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku kemudian diputuskan pada rapat paripurna yang dijadwalkan Kamis pekan depan.
Baca juga: Wali Kota Aditya lantik Subhan Noor jadi Penjabat Sekda Banjarbaru
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2025
"Kami cukup kaget dan terkejut atas pengunduran diri wali kota yang disampaikan pada rapat paripurna," ujar Rizky ditemui usai memimpin Rapat Paripurna di Gedung DPRD Banjarbaru, Kamis.
Baca juga: Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin mengundurkan diri
Rizky mengaku tidak mendapat informasi mengenai keputusan Aditya yang mundur sebagai Wali Kota Banjarbaru, namun mengetahui setelah yang bersangkutan langsung menyampaikan pada rapat paripurna.
Rizky mengakui kabar mengenai Aditya yang mau mengundurkan diri diketahui dari pemberitaan sejumlah media yang menyampaikan tersirat dilirik BUMN menduduki jabatan strategis di perusahaan negara itu.
"Ya pengunduran diri ini mendadak, kami hanya tahu sebelumnya yang bersangkutan dilirik BUMN melalui media. Kalau menyampaikan secara langsung tidak ada," ucap Ketua DPRD Banjarbaru.
Baca juga: Wali Kota Aditya dilirik menjadi petinggi BUMN
Meski demikian, Rizky menghargai keputusan Aditya mengundurkan diri dan mengucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan selama memimpin Kota Banjarbaru belum genap lima tahun.
"Kami berterima kasih atas semua pengabdian Wali Kota Aditya dan juga mengucapkan selamat atas jabatan barunya sebagai komisaris independen. Semoga sukses dan karir cemerlang," ucapnya.
Dikatakan Rizky, langkah selanjutnya akan memproses mengundurkan diri sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku kemudian diputuskan pada rapat paripurna yang dijadwalkan Kamis pekan depan.
Baca juga: Wali Kota Aditya lantik Subhan Noor jadi Penjabat Sekda Banjarbaru
Editor : Taufik Ridwan
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2025