Sebagian wilayah di Kalimantan Selatan diprediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) akan terjadi hujan pada Selasa yang berlaku mulai pukul 08.00 Wita.

Adapun wilayah yang diprediksi terdampak hujan yaitu Kabupaten Hulu Sungai Selatan meliputi Kecamatan Simpur, Kandangan, Padang Batung, Angkinang, Daha Selatan, Telaga Langsat, Daha Utara, Daha Selatan dan Daha Barat.

Kemudian Kabupaten Hulu Sungai Tengah meliputi Kecamatan Labuan Amas Selatan, Labuan Amas Utara, Pandawan, Batang Alai Utara, Barabai dan Haruyan.

Lalu Kabupaten Tapin meliputi Kecamatan Candi Laras Utara dan Hulu Sungai Utara meliputi Kecamatan Amuntai Selatan, Haur Gading, Amuntai Utara, Banjang, Amuntai Tengah, Sungai Tabukan, Sungai Pandan, Babirik.

Selain itu juga di Kabupaten Banjar dan Barito Kuala diprediksi hujan ringan.

Terakhir Kabupaten Tabalong meliputi Kecamatan Banua Lawas, Kelua, Pugaan, Tanta, Muara Harus, Tanjung dan Murung Pudak serta Kabupaten Balangan di Kecamatan Lampihong.

Adapun untuk informasi lengkapnya dapat di akses melalui situs BMKG dan Instagram @cuacakalsel.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024