Dinas Sosial Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan menyatakan realisasi penyaluran dana Program Keluarga Harapan mencapai Rp7,1 miliar sejak Januari hingga Juni 2023 dengan jumlah sasaran 4.954 keluarga penerima manfaat.

Koordinator PKH Dinas Sosial Kabupaten Tabalong Mujahid  mengatakan pembayaran dilakukan per tiga bulan melalui BRI dan PT Pos Indonesia.

Baca juga: Pendamping Tabalong terbaik kompetisi video testimoni PKH

"Tahap pertama dan kedua sudah kita bayar dengan total Rp7,1 miliar bagi 4.954 keluarga penerima manfaat," kata Mujahid di Tabalong, Selasa.

Mujahid menuturkan KPM yang memenuhi kategori penerima bansos PKH bakal menerima bantuan tahap ketiga periode Juli hingga September 2023 pada Agustus ini.

Mujahid mengungkapkan keluarga penerima manfaat PKH 2023 di Kabupaten Tabalong dengan jumlah terbanyak di Kecamatan Banua Lawas mencapai 1.110 KPM dan terendah di Kecamatan Upau sekitar 110 KPM.

Bansos PKH disalurkan untuk keluarga dengan tujuh kategori di antaranya kategori balita usia 0-6 tahun sebesar Rp3 juta per tahun atau Rp750 ribu per tahap.

Baca juga: Pemkab Tabalong serahkan dokumen izin pinjam pakai

Kategori ibu hamil dan masa nifas juga mendapat bantuan yang sama.

Untuk kategori siswa jenjang sekolah dasar (SD) mencapai Rp900 ribu  per tahun atau Rp225 ribu per tahap.

Selanjutnya, kategori siswa jenjang sekolah menengah pertama (SMP) sebesar Rp1,5 juta per tahun atau Rp375.000 per tahap dan tingkat SMA (Rp2 juta per tahun) atau Rp500 ribu per tahap.

Baca juga: Dinsos Tabalong Salurkan Dana PKH Tahap IV

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023