Sejumlah produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) milik Kecamatan Paringin, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan semakin dikenal masyarakat melalui kegiatan family fun day (FFD) setiap hari Minggu di Terminal Paringin.

“Setiap minggunya kami selalu menampilkan produk UMKM kami dalam kegiatan family fun day ini, karena ini adalah salah satu cara untuk terus mengenalkan hasil UMKM kepada masyarakat Balangan,” kata Camat Paringin Misrinawati di Paringin, Senin.

Baca juga: BPJS Kesehatan Balangan sosialisasikan JKN-KIS bagi kades dan BPD

Misrinawati mengungkapkan sebagian besar hasil UMKM milik Kecamatan Paringin yang ditampilkan adalah olahan makan seperti abon, mandai krispi, kacang-kacangan dan aneka makanan ringan lainnya.

Menurut Camat Paringin setelah rutin mengikuti berbagai kegiatan termasuk family fun day ini, para penggerak UMKM Kecamatan Paringin sudah mulai merasakan hasilnya dengan lebih dikenalnya hasil produk UMKM mereka.
 
Misrinawati menyebut Kecamatan Paringin akan selalu terus memberikan pembinaan kepada para pelaku UMKM dan mengikutsertakan mereka dalam berbagai kegiatan, sehingga produk UMKM mereka lebih dikenal oleh masyarakat.

Baca juga: Pedagang pasar Paringin mengeluh tokonya tertutup bangunan baru

Sementara Ketua TP PKK Balangan sekaligus penggagas kegiatan FFD Sri Huriyati Hadi, mengungkapkan kegiatan tersebut tersebut sudah melekat di hati masyarakat Balangan sehingga akan terus dilaksanakan setiap minggunya.

Sri mengatakan kegiatan FFD bukan hanya ajang berkumpul keluarga tapi juga kesempatan bagi UMKM untuk membuka jajanan kuliner, serta berbagai instansi dalam menyosialisasikan program-program pelayanan unggulan mereka.

Selain itu ujar Sri lokasi yang dijadikan tempat FFD juga dekat dengan pasar Paringin, yang mana juga dekat dengan aktivitas para kaum ibu untuk pergi ke pasar, serta sebagai penyemangat wilayah perekonomian yang masih berfokus di areal Kota Paringin tersebut.

Baca juga: Karya siswa SMK Negeri 1 Paringin juara kedua LKTN

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023