Pasar murah yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kecamatan Angsana dan Gerakan Ibu Peduli Kecamatan Angsana Kabupaten Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan, diserbu oleh ibu rumah tangga.

"Sebanyak 400 paket bahan kebutuhan pokok disediakan di pasar murah Ramadhan, alhamdulillah dalam hitungan menit paket sembako tersebut habis terjual," kata Camat Angsana, Liana Hamita di Batulicin Kamis.

Baca juga: Dinkes dorong UMKM Tanah Laut miliki sertifikat penyuluhan keamanan pangan

Dia mengatakan, kegiatan pasar murah Ramadhan merupakan tindak lanjut atas intruksi dan arahan Bupati Tanah Bumbu H. M Zairullah Azhar untuk meringankan beban warga miskin untuk mendapatkan bahan pokok secara murah.

Ini juga sebagai salah satu langkah strategis dalam menekan laju inflasi, serta menjaga stabilitas harga pangan pokok, dan juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan.

Pemerintah kecamatan bertugas untuk menghimpun distributor atau agen yang mau bergabung berjualan dan pemerintah kecamatan juga menyediakan tempat untuk mereka berjualan.

Para distributor dalam kegiatan pasar murah adalah dari penjual lokal yang ada di wilayah Kecamatan Angsana yang secara sukarela bekerjasama dengan Kecamatan Angsana dalam melaksanakan Pasar Murah dengan harga terjangkau oleh masyarakat.

Kegiatan pasar murah ini juga didukung oleh Gerakan Ibu Peduli Kecamatan Angsana yang menjual paket sembako dengan harga murah dan mendapat subsidi dari Gerakan Ibu Peduli Kecamatan Angsana.

Baca juga: Dinkes awasi peredaran pangan Industri rumah tangga

"Kebutuhan pokok yang dijual diantaranya minyak goreng curah, telur ayam, gula pasir, tepung, bawang merah, bawang putih, kue kering dan lain-lain," terang Liana.

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023