Banjarmasin,(Antaranews Kalsel) - Atlet olahraga gulat yang sebelumnya berkebangsaan Rumania, Natrusnicu Roxana Andreea mengambil sumpah setia sebagai warga negara Republik Indonesia.


Pengambilan sumpah atlet puteri yang bersuami orang Banjarmasin itu sesuai keputusan Presiden RI nomor 5/PWI 2016 di kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Kalimantan Selatan di Jalan Brigjen Hasan Basri, Kayu Tangi, Banjarmasin, Selasa.

Menurut Kakanwil KemenkumHAM Kalsel Imam Suyudi, keputusan mengabulkan permohonan Roxana sebagai warga negara Indonesia karena dianggap berjasa bagi dunia olahraga Indonesia, khususya olahraga gulat.

"Kini dia sudah resmi sebagai warga negara Indonesia, dan memiliki hak-haknya yang sama sebagai warga negara kita," tegasnya.

Dia menuturkan, Roxana menjadi orang pertama pengambilan sumpah kepindahan kewarganegaraan di Kanwil ini.

"Kita berharap dia mematuhi dan setia sebagai warga negara kita, dan berkometmen memajukan olahraga, juga membawa nama baik Indonesia di kancah dunia," tuturnya.

Sementara itu, Roxana yang kini memiliki nama lain Rahma Supia menyatakan syukurnya sudah diakui sebagai warga Indonesia.

"Saya senang sudah menjadi warga Indonesia, bahkan saya sudah memiliki KTP di sini (Banjarmasin)," ujarnya yang cukup paseh berbahasa Indonesia dan banjar itu.

Atlet gulat yang meraih medali emas pada ajang Pra PON 2015 itu pun menyatakan berkeinginan menjadi warga Indonesia ini karena suami yang warga Indonesia, dan ingin membesarkan olahraga gulat Indonesia.

"Target saya bisa membawa olahraga gulat Indonesia berprestasi di tingkat internasional pada ajang Asean Games nanti," tuturnya.

Untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 di Jawa Barat nanti, dia menargetkan meraih medali emas untuk Kalimantan Selatan.

Ketua Harian Komete Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalsel H M Welny menyatakan, Roxana merupakan atlet andalan daerah di cabang olahraga gulat pada PON 2016 Jabar.

"Dia merupakan atlet puteri Kalsel yang akan banyak mendulang prestasi," pungkasnya.







Pewarta: Sukarli

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016