Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, meluncurkan sebuah unit mobil untuk pelayanan deteksi dini penyakit kanker bagi masyarakat.

Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina dalam peluncuran mobil layanan kesehatan YKI tersebut di halaman Balaikota, Rabu, menyampaikan, apresiasi bagi kemajuan peranan YKI Banjarmasin tersebut.

Dia berharap, dengan adanya layanan bergerak langsung ke masyarakat ini, penanganan penderita penyakit kanker bisa lebih maksimal.

Sehingga, lanjut dia, meningkatkan derajat kesehatan di Kota Banjarmasin.

Ibnu Sina berpesan penting untuk menjaga kesehatan tubuh melalui program gerakan masyarakat (Germas) hidup sehat ,yang salah satunya terkait dengan kebiasaan merokok. 

Terlebih, lanjut dia, Kota Banjarmasin sudah mempunyai peraturan daerah (Perda) tentang Kawasan Tanpa Rokok. 

"Untuk sehat itu tidak mahal, yang mahal itu untuk sembuh dari sakitnya," ujarnya.

Dia pun mengimbau untuk menggalakkan berolahraga minimal 30 menit sehari dan tidak merokok.

"Cara ini dapat menjaga kita agar terhindar dari segala penyakit, termasuk salah satunya kanker," ucapnya.

Ibnu pun meminta YKI terus melakukan imbauan dan edukasi hingga ke tingkat RT dan RW, sehingga dapat dapat memperluas kawasan tanpa rokok di kota ini.

Sementara itu, Ketua YKI Kota Banjarmasin Hj Siti Wasilah mengatakan, selain launching mobil kesehatan YKI, juga digelar seminar bertema "Cegah kanker paru, stop merokok sedari dini" dihadiri langsung Ketua YKI Pusat Prof Dr dr Aru Wisaksono Sudoyo.

Menurut dia, kegiatan ini bertujuan untuk memberi edukasi terkait upaya pencegahan beragam kanker bagi masyarakat, khususnya pada kelompok usia anak. 

Dia berharap, masyarakat kini bisa mendapat pendampingan dan perawatan mengenai kanker hanya dari rumah saja. 

"Informasi dari masyarakat juga sangat kami butuhkan untuk dapat menjangkau para penderita kanker yang tidak mampu baik secara fisik maupun materil untuk memberikan edukasi dan layanan deteksi dini," kata Wasilah.

"Mari bersama-sama kita tingkatkan penyebarluasan informasi dalam rangka pencegahan kanker, deteksi sejak dini, agar tidak ada lagi masyarakat yang datang ke pelayanan kesehatan sudah dalam keadaan kanker stadium lanjut," ujarnya.
Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina didampingi Ketua YKI Banjarmasin Hj Siti Wasilah saat meresmikan mobil layanan deteksi dini kanker, Rabu. (ANTARA/HO)


 

Pewarta: Sukarli

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022