Kesatuan Pengelolaan Hutan Kabupaten Tabalong menerima kunjungan Unit Pelaksana Teknis Taman Hutan Raya Sultan Adam terkait pengelolaan anggrek di kawasan ekowisata binaan  KPH setempat, Jumat (17/6).

Kepala Seksi Pemanfaatan Hutan KPH Kabupaten Tabalong Aidil Fahruraji mengatakan pihak Tahura juga belajar pengelolaan jasa lingkungan berbasis masyarakat di dalam dan disekitar kawasan hutan.

"Pihak Tahura ingin menggali ilmu tentang pengelolaan tanaman anggrek dan jasa lingkungan berbasis masyarakat di dalam dan disekitar kawasan hutan," jelas Aidil.
 
Foto Antaranews.Kalsel/ist (Istimewa)
Dalam kunjungannya Tahura Sultan Adam juga disambut hangat seluruh anggota KTH yang ada di wilayah kerja KPH Tabalong untuk sharing informasi.

Tim dari UPT Tahura selain tenaga penyuluh kehutanan termasuk polisi hutan dan pengelola Konservasi anggrek mengunjungi kawasan ekowisata Kinarum di Kecamatan Upau. 

 Aidil menambahkan pihaknya juga akan belajar pengelolaan wisata yang ada di Tahura Sultan Adam yang kini perkembangannya sangat pesat.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022