Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin H. Agus Surono membuka kegiatan dialog ormas/LSM, mahaiswa serta tokoh masyarakat se Kota Banjarmasin di Aula kayuh baimbai, Rabu.


Dialog ini dilaksanakan guna menghadapi Pilkada tanggal 9 Desember, karena merupakan momen penting dan bersejarah dan dilaksanakan untuk pertama kalinya secara serentak di 9 provinsi dan 260 kota/kabupaten di Indonesia.

Diharapkan seluruh jajaran Pemerintah Daerah  serta unsur Muspida siap untuk saling membantu dan mendukung serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi penyelenggaraan Pilkada, agar terwujud pelaksanaan Pilkada yang jujur, adil dan bermatabat.

Selanjutnya beliau juga memerintahkan kepada semua jajaran pemerintah daerah serta SKPD untuk memberikan komitmen, perhatian, dukungan dan bantuan yang maksimal kepada Jajaran KPU Kota sehingga pelaksanaan Pilkada serentak terlaksana dengan baik dan lancar.

Narasumber dalam dialog ini diantaranya KPU Kota Banjarmasin, Bawaslu dan Panwaslu, serta dari pihak kepolisian dan TNI./e

Pewarta:

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015