Pelatih Persita Tangerang Widodo C Putro memastikan enam pemainnya absen pada laga pekan ke-25 BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022 kontra Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Selasa, karena terindikasi terpapar COVID-19.

"Ada beberapa pemain yang tidak bisa kami turunkan karena dari hasil PCR mandiri ada yang reaktif. Jadi, ada enam pemain dan tiga ofisial," kata Widodo, dikutip dari laman resmi klub.

Namun, Widodo tidak menyebutkan identitas enam pemain tersebut, seraya meminta untuk melihat daftar pemain yang nanti diturunkan menghadapi Singo Edan.

"Nama-namanya nanti mungkin bisa dilihat siapa yang tidak masuk line up, itu mereka yang tidak bisa main. Jadi, itu yang saya informasikan untuk sementara ini," kata Widodo.

Baca juga: Pelatih Persija puji performa pemain muda

Diakuinya, kehilangan enam pemain tentu membuatnya harus memutar otak untuk mempersiapkan rotasi pemain.

Widodo juga tak memungkiri bahwa seri 4 yang digelar di Bali menjadi salah satu seri terberat selama penyelenggaraan kompetisi BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022.

"Karena dari bukan dari sisi cedera, dari sisi taktikal, tapi yang lebih jelas itu dari sisi psikologi pemain. Karena hampir satu bulan lebih kita juga di sini. Tidak ketemu keluarga juga, yang itu yang mungkin memberatkan buat kami," katanya menambahkan.

Meski demikian, Widodo memastikan Pendekar Cisadane tetap siap menghadapi setiap pertandingan dengan optimistis.

Baca juga: Bali United kandaskan perlawanan Persita

"Tentunya kami sudah mempersiapkan karena kita juga ada 26 pemain. Dan kami sudah mempersiapkan kalau ada terjadi cedera atau yang terpapar mudah-mudahan di besok pemain full bisa main, yang tersisa," kata Widodo menegaskan.

Sementara itu, bek Persita Muhammad Toha juga memastikan rekan-rekannya sudah siap menghadapi Arema FC yang menjadi pemuncak klasemen sementara, termasuk meski ada enam pemain yang terpaksa absen.

Pemain bernomor punggung 11 ini pun sudah tahu apa yang harus dipelajari dan dipahami dari kekuatan tim lawan yang memang memiliki para pemain yang bagus.

"Tapi semoga saja di pertandingan besok kita bisa mengatasi dan bisa memberi perlawanan yang diinginkan dari staf pelatih semuanya. Intinya semoga kita bisa diberi kemudahan lah di pertandingan, kalau bisa kemenangan, amin," pungkas Toha.


 

Pewarta: Zuhdiar Laeis

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022