Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry bersama Wakil Bupati HSS, Syamsuri Arsyad, menghadiri pembukaan Waroeng Kandangan, di Jalan A.Yani Kilomter 3, Desa Gambah Luar, Kecamatan Kandangan.

Waroeng Kandangan buka dari pagi pukul 10.00 – 17.00 dan menjadi salah satu tempat kuliner di HSS menyediakan kue-kue khas banua, di antaranya ada bubur ba’ayak, bubur hintalu karuang, bubur randang, bubur gunting, bubur kacang serta kue-kue khas banua atau jajanan pasar lainnya.

"Warung ini nantinya secara bergiliran akan memiliki variasi setiap harinya, dengan menyediakan wadai atau kue seperti balungan ayam, dan secara khusus menyediakan Lapat Banua dengan variasi kuah ketupat, sehingga ini menjadi beda dengan yang lain," kata pemilik Waroeng Kandangan, H M Thaha yang juga selaku Ketua DMI HSS.

Baca juga: Pimpinan Daerah DMI HSS periode 2021-2026 dikukuhkan

Ia berharap, Waroeng Kandangan ini menjadi warung yang khas di Kabupaten HSS, juga memudahkan masyarakat dalam berbelanja dan mengenal wadai-wadai banua, wadai-wadai khas Hulu Sungai dan mempersilahkan siapa saja untuk datang ke Waroeng Kandangan.

Bupati HSS, H Achmad Fikry, mengatakan ini menjadi salah satu alternatif bagi masyarakat yang ingin menikmati kuliner khas HSS, ia mengucapkan terima kasih kepada Muhammad Thaha selaku pemilik warung.

Di mana yang bersangkutan setelah beberapa bulan lalu purna tugas dan sekarang mempunyai aktifitas baru, untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam bidang kuliner.

Baca juga: Panitia ajak umat muslim sumbangkan dana bangun Mesjid Al Ettihad Loksado

“Kalau kita bicara kuliner, jangan pernah mengurangi rasa. Kalau orang sudah senang ya udah itu pertahankan, kesehatannya juga dijaga jangan sampai kita menggunakan hal-hal yang memang tidak diperkenankan untuk dimakan,” katanya.

Ditambahkan dia, Thaha sebagai pemilik mengedukasi pembuat kuliner untuk mengolah sesuai dengan ketentuan, sebagaimana izin kesehatan agar bisa dinikmati oleh masyarakat. Jadi ini nantinya bisa menampung berbagai pembuat kue masyarakat di HSS.

Tak lupa Waroeng Kandangan ini juga tetap menerapkan Protokol Kesehatan, yang mana pembeli diwajibkan untuk memakai masker, mencuci tangan serta menjaga jarak.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022