Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin sangat berterima kasih atas pemberitaan Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara baik terkait program pembangunan, pelayanan maupun edukasi bagi masyarakat. 

"Terima kasih atas pemberitaan LKBN Antara yang menyampaikan informasi terkait pembangunan, pelayanan yang diberikan pemkot maupun edukasi bagi masyarakat," ujar wali kota yang didampingi Wakil Wali Kota Wartono. 

Pernyataan tersebut disampaikan wali kota didampingi wakil wali kota saat menerima kunjungan Kepala Biro LKBN Antara Kalsel Nurul Aulia Badar dalam rangka silaturahmi di ruang tamu utama wali kota, Kamis.

Menurut Aditya, seluruh media bagi pemerintah khususnya Pemerintah Kota Banjarbaru merupakan partner utama dalam menyampaikan setiap informasi bagi masyarakat selain sebagai sarana edukasi. 

"Media menjadi jembatan bagi kami menyampaikan informasi terutama pembangunan dan pelayanan publik sehingga bisa sampai ke masyarakat. Jika didukung pemberitaan LKBN Antara tentu lebih hebat lagi," ucapnya.

Kepala Biro LKBN Antara Kalsel Nurul Aulia Badar mengatakan, pihaknya siap mendukung program-program pembangunan yang akan dijalankan Pemkot Banjarbaru melalui berbagai pemberitaan positif dan berimbang. 

"Kami siap mendukung program pembangunan yang disiapkan Pemkot Banjarbaru melalui publikasi yang disiarkan LKBN Antara bukan hanya tingkat lokal, dan nasional tetapi juga internasional," katanya. 

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021