Sebagai tempat wisata berkonsep "outdoor" yang menawarkan pengalaman berbeda bagi masyarakat di Kalimantan Selatan dan sekitanya, taman rekreasi dan edukasi Amanah Borneo Park di Kota Banjarbaru kini menjadi favorit liburan keluarga.

Tak hanya sekadar bisa menikmati aneka permainan yang mengasikkan, pengunjung khususnya para orang tua bisa sekaligus mengedukasi putra-putrinya dengan beragam hal yang ada di Amanah Borneo Park atau ABP.

Terdapat 25 wahana yang pastinya dapat memanjakan liburan keluarga penuh edukasi di lahan seluas 30 hektar. Bagi yang suka menguji adrenalin, bisa mencoba permainan ketinggian seperti flying fox, jembatan tali hingga sepeda udara yang menjadi satu-satunya di Kalsel.

Ada juga rumah terbalik yang unik. Banyak spot foto menarik bisa diabadikan di bangunan berlantai dua ini. Wahana ini juga diklaim jadi satu-satunya di Bumi Lambung Mangkurat.
Wahana Amanah Trick Art Museum di Amanah Borneo Park. (ANTARA/Firman)


Masih bagi yang gemar foto-foto, ada Amanah Trick Art Museum, wahana foto tiga dimensi dengan berbagai latar menarik hingga foto yang dihasilkan begitu keren dan 'Instagrammable'.

Berada tepat disampingnya, ada Kids Playground untuk anak-anak bermain sepuasnya seperti mandi bola hingga trampolin.

Kemudian yang ingin bermain air, ada Splash Water Park, wahana bermain air khusus anak-anak hanya sedalam 60 cm dilengkapi ember tumpah dan aneka seluncuran.
Wahana rumah terbalik di Amanah Borneo Park. (ANTARA/Firman)


Pengunjung yang suka berinteraksi dengan hewan, ABP memiliki area kelinci, kasih makan ikan hingga refleksi ikan yang cocok bagi para orangtua sembari santai menunggu anaknya asik bermain.

Hewan yang ada di ABP juga tak sembarang hewan. Misalnya kelinci merupakan ras kelinci Belanda dan Jerman yang dimaksudkan dapat mengedukasi pengunjung guna mengetahui keunikan kelinci impor yang tidak dijual di pasaran lokal. 

Sedangkan untuk edukasi tanaman, ada taman sayur mayur berisi temulawak, kunyit, bawang Dayak, trembesi, lengkuas, jahe, daun bawang, kencur, sawi, labu madu dan lain sebagainya. 

Kemudian ada aneka kebun buah seperti buah naga, melon, kelengkeng, belimbing, jeruk, rambutan dan hingga markisa. Jika sedang panen atau berbuah, pengunjung bisa sepuasnya menikmati di wisata petik buah ini.

"Jadi kami upayakan setiap Sabtu dan Minggu ada buah yang panen bisa dinikmati pengunjung. Silahkan berkeliling area kebun buah menggunakan kereta wisata, nikmati kesejukannya sembari menikmati pemandangan indah kebun buah bikin tenang jiwa," kata Direktur Utama Amanah Borneo Park Fatwa Aji Lanang Nugroho.
Taman edukasi tanaman sayur mayur di Amanah Borneo Park. (ANTARA/Firman)


Fatwa berani jamin sehari penuh belum cukup waktu bagi pengunjung dapat menikmati semua wahana yang tersedia. Karena masih ada area danau luas bagi yang suka mancing ikan hingga perahu wisata.

ABP juga memiliki satu pulau yang bisa dijadikan "private party". Konsepnya benar-benar spesial alias kelas VVIP, ada panggung untuk acara langsung menghadap "sunset" atau matahari terbenam. Sungguh indah dan memberikan pengalaman berbeda.

Fatwa mengakui, keberadaan ABP yang beroperasi sejak tahun 2017 memang telah mengobati dahaga warga Banua Kalimantan Selatan yang merindukan tempat seperti Amanah Borneo Park, bisa berkumpul bersama keluarga menikmati aneka hiburan dan permainan hingga mengedukasi anak-anak di alam terbuka.

Berlokasi di Jalan Taruna Bhakti, RT 12 Palam, Kelurahan Cempaka, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Amanah Borneo Park selalu ramai dikunjungi tak hanya warga di wilayah Kalsel namun juga masyarakat dari Kalimantan Tengah yang rela jauh-jauh datang hanya untuk menikmati keseruan aneka wahananya.

"Memang untuk taman rekreasi dengan konsep seperti ini sebelumnya hanya ada di Pulau Jawa. Namun sekarang warga  tak perlu harus terbang dulu ke Jawa, cukup ke Amanah Borneo Park, nikmati keseruannya," tandas Fatwa didampingi Direktur Operasional ABP Yulianjar Wati.
Wahana petualangan motor ATV dewasa di Amanah Borneo Park. (ANTARA/Firman)


Menyikapi masa pandemi COVID-19, Amanah Borneo Park pun punya promo tiket di awal tahun 2021 ini yaitu hanya Rp75 ribu untuk Senin sampai Jumat dan Rp85 ribu untuk Sabtu dan Minggu serta hari libur nasional. Sebelumnya harga tiket dibandrol Rp100 ribu perorang.

Tiket masuk sudah all in. Artinya, satu kali bayar di depan, pengunjung bisa menikmati wahana secara gratis sepuasnya dari pukul 09.00 WITA hingga 18.00 WITA kecuali wahana petualangan motor ATV dewasa.

"Di masa pandemi ini protokol kesehatan kami terapkan secara ketat. Bahkan dari 10 ribu daya tampung, kami membatasi hanya 700 pengunjung perhari," pungkas Fatwa.

Berwisata di alam terbuka seperti ABP tentunya lebih aman dan sehat karena udaranya terbuka, sehingga virus corona tidak berkembang atau menyebar jika dibanding ruang tertutup. Banyak pakar kesehatan merekomendasikan wisata di alam terbuka selama penyebaran COVID-19 masih ada.  

Pewarta: Firman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021