Batulicin, (AntaranewsKalsel) - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, memberikan kesempatan kepada peserta yang lulus verifikasi administrasi untuk mengambil kartu ujian Calon Pegawai Negeri Sipil 20 November 2014.


Kepala BKD Tanah Bumbu, Ambo Sakka didampingi Kabid Pengembangan Pegawai Jurhamin, Kamis mengatakan, pembagian kartu peserta ujian CPNS mulai 12-20 November setiap jam kerja, di Gedung Mahligai Bersujud (Kapet Batulicin).

"Nomer kartu peserta atau untuk lebih jelasnya, peserta bisa melihat website BKD Tanah Bumbu dengan alamat www.bkd.tanahbumbukab.go.id," jelas Jurhamin.

Mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, petugas BKD tidak akan melayani pengambilan kartu peserta diluar jadwal yang ditentukan. Apalagi sarana yang digunanakan BKD untuk mencetak kartu peserta hanya mampu mencetak sebanyak 1.000 lembar kartu peserta.

Sementara itu, jumlah calon peserta seleksi CPNS yang lulus verifikasi dan berhak mengikuti ujian dan mendapatkan nomor ujian sebanyak 7.079 orang.

Kartu peserta ujian mulai nomor urut 1 sampai 1.000 akan dibagi 12 November, nomor 1.001 sampai 2.000 pada 13 November, nomor urut 2.001 sampai 2.500 pada 14 November, dan nomor urut 2.501 sampai 3.500 pada 15 November 2014

Sedangkan nomor urut 3.501 sampai 4.500 dibagikan pada 17 November, nomor urut 4.501 sampai 5.500 pada 18 November, nomor urut 5.501 sampai 6.500 pada 19 November, dan nomor urut 6.501 sampai 7.079 dibagikan pada 20 November 2014.

Pengambilan kartu peserta mulai hari Senin-Kamis mulai pukul 08.00 wita sampai pukul 16.00 wita, dan Jumat dimulai pukul 08.00 wita sampai pukul 11.00 wita.

Sejumlah persyaratan yang harus dilengkapi oleh peserta ujian pada saat pengambilan kartu peserta ujian antara lain memperlihatkan tanda bukti pendaftaran pada saat registrasi CPNS tahun 2014 kepada panitia.

Memperlihatkan KTP asli yang masih berlaku sesuai dengan data pada kartu registrasi, dan menyerahkan pas photo terbaru ukuran 3x4 berwarna sebanyak dua lembar.

Bupati Tanah Bumbu, Mardani H. Maming, mengatakan pembagian kartu peserta adalah bagian upaya pemerintah untuk lebih tertib administrasi dalam teknis penerimaan calon peserta ujian CPNS. Pebagian kartu ini juga untuk mempertegas segaligus mempermudah teknis pembagian jumlah peserta pada saat ujian seleksi CPNS tersebut dilaksanakan.

"Peserta harus tertib dan taat mengikuti aturan, agar pelaksanan ujian CPNS nantinya berjalan lancar tanpa ada hambatan," harap bupati.

Sementara itu, formasi yang dibutuhkan hanya sekitar sebanyak 341 orang dengan rincian 99 orang diantaranya untuk mengisi tenaga guru, 85 orang tenaga kesehatan, dan sekitar 157 orang untuk mengisi tenaga teknis.

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014