Barabai, (Antaranews Kalsel) - Bupati Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan, Harun Nurasid membagikan mesin alsintan kepada kelompok tani sebagai upaya mendongkrak program ketahanan pangan di daerah.


"Melalui bantuan mesin alsintan ini, saya harap akan memudahkan petani dalam menggarap sawah sehingga produksi juga bisa ditingkatkan," kata Harun di Barabai, Jumat.

Beberapa kelompok tani yang mendapatkan bantuan mesin alsintan antara lain adalah, kelompok tani Pantai Hambawang Kecamatan Labuan Amas Selatan (LAS).

Penyerahan bantuan alsintan berupa traktor roda dua, "power thresher" dan "hand sprayer" tersebut merupakan bantuan dari dana APBN, APBD Provinsi kalsel, dan juga APBD HST.

Menurut Bupati, kegiatan tersebut sebagai salah satu upaya meningkatkan akselerasi pembangunan pertanian yaitu kegiatan mekanisasi pertanian khususnya tanaman pangan.

"Adapun jumlah traktor roda dua dari dana APBN yang diberikan sebanyak 26 unit, traktor roda dua dari dana APBD Provinsi sebanyak 15 unit, power threser dari APBD HST sebanyak 60 unit dan hand sprayer dari APBD HST sebanyak 550 unit�,katanya.

Bupati mengatakan filosofi pemerintah membantu para petani, dengan memberikan alat traktor salah satunya sebagai upaya meningkatkan produksi pangan di HST.

"Dengan adanya bantuan ini, para petani bisa memanfaatkannnya dengan baik agar cara bertani tidak lagi menggunakan cara lama atau klasik, sehingga hasil pertanian lebih meningkat", kata Harun.

Selain itu, untuk mendukung ketahanan pangan nasional, daerah juga diminta untuk terus mengupayakan peningkatan produksi beras demi ketahanan pangan tersebut, maka bantuan alsintan ini sangat membantu dalam peningkatan produksi pertanian.

Setiap tahun, tambah Harun, target nasional terus meningkat, untuk itu dinas pertanian terus berupaya membantu kelompok tani agar target produk pertanian tercapai.

Adapun petani yang menerima traktor tangan diantaranya Nor Efendi dari Desa panggung Kecamatan Haruyan, "power thresher" diterimakan oleh Gazali Rahman dari desa Tabudarat Hulu Kecamatan LAS, dan "hand sprayer" diterimakan oleh Sulaiman dari desa pantai Hambawang kecamatan LAS.

Kepala Dinas Pertanian, tanaman pangan dan Holtikultura HST Ir Kemat menyampaikan pemberian bantuan alsintan ini dalam rangka meningkatkan produktivitas pertanian.

Kabupaten Hulu Sungai Tengah merupakan salah satu daerah yang menjadi lumbung padi provinsi Kalsel dan penyangga pangan nasional, karena HST merupakan salah satu daerah yang berupaya untuk mempertahankan sektor pertanian dan tanaman pangan sebagai penyangga ekonomi daerah.

Pewarta: Fathurahman

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014