Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), H A Chairansyah menginstruksikan kepada seluruh lapisan masyarakat dan perkantoran agar memasang bendera merah putih sebulan penuh pada Agustus ini.

Hal itu dilakukan dalam rangka memperingati hari proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 Tahun. Perintah itu disampaikannya saat apel gabungan ASN, Senin (3/8) di Halaman kantor Bupati setempat.

"Kepada seluruh Camat se Kabupaten HST agar menghimbau kepada masyarakat untuk memasang Bendera Merah Putih sebulan penuh mulai tanggal 1 sampai 31 Agustus 2020," tegasnya.

Sedangkan untuk Upacara 17 Agustus menurutnya tetap dilaksanakan namun dengan sederhana dan menerapkan protokol kesehatan.

Selanjutnya, Chairansyah mengingatkan kepada seluruh jajaran SOPD karena sudah memasuki bulan Agustus. Maka  kegiatan yang telah direncanakan agar segera direalisasikan, agar penyelesaiannya kegiatan sesuai dengan target perencanaan yang telah disusun.

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020