Suasana haru mengiringi acara tahlilan HM Zakaria salah seorang perawat di Fasilitas Pelayanan Khusus COVID-19  di eks RSUD H Boejasin Pelaihari, Sabtu (4/7) malam.

Tahlilan dipimpin  salah satu tokoh agama itu  diikuti  para tenaga kesehatan (nakes) serta para relawan yang bertugas di Fasyansus COVID-19.

Selain itu, turut hadir Wakil Bupati Tanah Laut (Wabup Tala)  Abdi Rahman, Koordinator Fasyansus COVID-19 Tanah Laut H Zainal Abidin dan Wakil Ketua Relawan Tanah Laut Tanggap COVID-19 Tanah Laut H Amperansyah.

Almarhum Zakaria meninggal, Jumat (3/7), sekitar pukul 23.00 Wita dan dikebumikan dinihari sekitar pukul  02.00 Wita, di pekuburan umum  Atilam, Kelurahan Pabahanan, Kecamatan Pelaihari.

Almarhum yang selama ini merawat para pasien reaktif dan positif COVID-19 tersebut sempat menjalani perawatan di RSUD Hadji Boejasin Pelaihari sebelum kemudian dirujuk ke RSUD Ulin Banjarmasin pada tanggal 2 Juli 2020.

Namun,  kondisi yang bersangkutan terus menurun dan sesak napas, hingga akhirnya mengembuskan napas untuk terakhir kalinya pada malam itu.

Wabup Tanah Laut  Abdi Rahman mengungkapkan rasa kehilangannya sosok almarhum Zakaria.

Didepan para nakes dan relawan Abdi mengatakan,  Tanah Laut kehilangan salah satu perawat terbaiknya. 

"Kita sangat kehilangan beliau. Beliau adalah sosok luar biasa, beliau selama ini secara langsung berhadapan dengan para pasien positif COVID-19.
InshaAllah beliau meninggal dalam keadaan syahid khusnul khotimah" tutur Abdi.

Abdi juga mengungkapkan,  pihaknya sengaja menggelar tahlilan tersebut untuk mengirimkan doa kepada almarhum.

 "Saya ingat beliau pernah lupa untuk berbuka puasa karena saking sibuknya menangani para pasien di Fasyansus ini. Adanya Fasyansus ini juga berkat dukungan beliau siang malam  selalu siap ketika saya telpon  minta ini itu untuk Fasyansus selalu disediakan," ucapnya.

Mewakili Pemkab Tanah Laut dan masyarakat, Abdi Rahman mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada almarhum atas dedikasi dan perjuangan selama ini dalam percepatan penanganan COVID-19 di Bumi Tuntung Pandang.
 
Wabup Tanah Laut Abdi Rahman menghadiri tahlilan HM Zakaria salah seorang perawat di Fasilitas Pelayanan Khusus COVID-19  di eks RSUD H Boejasin Pelaihari, Sabtu (4/7) malam.Foto:Antaranews Kalsel/Humas Tanah Laut.

Pewarta: Arianto

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020