Oleh Yose Rizal

Banjarbaru,  (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, memfokuskan pembangunan jalan poros desa sehingga menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi arus lalu lintas orang maupun barang.

"Pembangunan jalan poros desa menjadi fokus perhatian dan saya berharap seluruhnya tuntas menjelang akhir masa kepemimpinan sebagai kepala daerah," ujar Bupati Banjar Khairul Saleh di Banjarbaru, Kamis.

Ia mengatakan hal itu saat membuka Musyawarah Rencana Pembangunan 2014 yang merumuskan program-program perencanaan strategis pembangunan daerah tahun 2015 bertempat di Hotel Novotel Banjarbaru.

Menurut dia, pembangunan jalan poros desa menjadi perhatian sejak awal kepemimpinannya sebagai bupati dan terus diupayakan ditingkatkan karena merupakan urat nadi perekonomian masyarakat.

Dijelaskan, jalan poros desa merupakan jalur penghubung utama antardesa maupun dari desa ke kecamatan hingga kabupaten sehingga fungsinya penting dan strategis sebagai penghubung antarwilayah.

"Jalan poros desa penting bagi pembangunan daerah karena dari sana mengalir produk-produk berbagai sektor baik pertanian, perikanan maupun sektor vital lainnya sehingga infrastruktur harus ditingkatkan," ungkapnya.

Ditekankan, pembangunan jalan poros desa agar aman dan nyaman dilintasi orang maupun kendaraan memerlukan dana yang besar tetapi tidak seluruhnya harus diperbaiki karena terbatasnya anggaran.

"Paling tidak, jalan poros desa yang kondisinya sudah bagus dipelihara agar tidak rusak, sedangkan ruas jalan desa yang rusak diperbaiki sehingga arus lalu lintas orang dan kendaraan tetap lancar," ujarnya.

Dikatakan, melalui Musrenbang dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2015 itu, diharapkan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah mengakomodir aspirasi masyarakat.

"Pimpinan SKPD terutama yang bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat harus mampu mengakomodir aspirasi masyarakat sehingga pembangunan merata dan hasilnya dinikmati masyarakat," pesannya.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Banjar Muhammad Rusdi mengatakan, agenda musrenbang 2015 adalah menyepakati aspirasi masyarakat yang berasal dari desa/kelurahan hingga kecamatan.

"Agenda musrenbang ini adalah menyepakati aspirasi masyarakat yang dihimpun dari desa/kelurahan hingga kecamatan dan dituangkan dalam program setiap SKPD yang direalisasikan pada 2015," katanya.

Musrenbang yang pertama kalinya diselenggarakan di hotel itu dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, pimpinan SKPD, pengurus ormas, tokoh masyarakat hingga camat dan lurah se Kabupaten Banjar.*

Pewarta:

Editor : Asmuni Kadri


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014