Oleh Hasan Zainuddin

Banjarmasin, (Antaranews Kalsel)- Sebanyak 750 warga miskin di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, memperoleh zakat yang diserahkan Badan Amal Zakat (BAZ) setempat.

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin Kurnadiansyah kepada pers di Banjarmasin Jumat menyebutkan pembagian zakat tersebut dihadiri Wali Kota Banjarmasin Haji Muhidin.

Ke-750 orang warga miskin peroleh zakat tersebut berasal dari lima kecamatan di kota berpenduduk sekitar 700 ribu jiwa tersebut.

Mengutip laporan Ketua BAZ Kota Banjarmasin Haji Murjani sani disebutkan setiap kecamatan mendapatkan jatah 125 orang kaum dhuafa ditambah 125 orang dari lingkungan pengurus BAZ Kota Banjarmasin.

Setiap kaum dhuafa mendapatkan zakat sebesar 200 ribu rupiah per orang.

Kurnia warga Kelurahan Kertak Baru Ulu Kecamatan Banjarmasin Tengah salah seorang penerima zakat.

Ia tampak sumringah disertai rasa bahagia dan senang saat menerima bantuan zakat infak sedeqah dari BAZ NAS Banjarmasin, tambahnya.

Menurut penuturan Kurnia dia baru kali ini mendapatkan bantuan dan bantuan ini akan digunakan untuk membuka usaha warung guna mencukupi kebutuhan sehari hari.

Dia juga berharap agar bukan kali ini saja tetapi di waktu dan kesempatan yang berbeda ada bantuan yang serupa.

Wali Kota Banjarmasin Haji Muhidin menyatakan atas nama pemerintah Kota Banjarmasin menyampaikan ucapan terima kasih kepada BAZ Kota Banjarmasin yang telah melaksanakan peran, fungsi, dan tugasnya dengan baik.

Pewarta:

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2014