Jakarta (ANTARA News) - Pengamat politik Lingkar Madani Indonesia Ray Rangkuti menilai Partai Kebangkitan Bangsa belum tentu akan merestui penunjukan mantan ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD sebagai pendamping Joko Widodo pada Pilpres 2019.

"Mahfud bisa saja jadi cawapres, cuma kan dia ini belum tentu serta merta didukung PKB," ujar Ray Rangkuti saat dihubungi di Jakarta, Kamis.

Mahfud, yang namanya masuk dalam bursa calon wakil presiden Joko Widodo (Jokowi), pernah menjadi mantan wakil ketua umum Dewan Tanfidz DPP PKB pada 2002-2005.

Namun, partai yang dikenal memiliki basis massa pendukung dari Nahdlatul Ulama (NU) itu sudah mendeklarasikan ketua umum mereka yang masih aktif, yakni Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai kandidat calon wakil presiden Jokowi.

Baca juga: Pengamat nilai Mahfud MD paket komplit untuk 2019

"Mahfud ini kemudian jadi kompetitornya Cak Imin. PKB bisa menganggap dia menjadi penghambat," tutur Ray.

Terlepas dari persoalan PKB tersebut, Ray berpendapat jejak rekam karir Mahfud di pemerintahan menjadi salah satu keunggulannya, yang membuat mantan anggota DPR RI tersebut pantas dilirik menjadi pendamping Jokowi.

"Selain itu, tidak hanya sebagai orang yang ahli di bidang hukum, dia juga dekat dengan umat. Jokowi bisa diuntungkan dari sisi kedekatan Mahfud dengan umat," kata dia.

Baca juga: Bursa cawapres, basis Mahfud MD masih dipertanyakan

Pewarta: Agita Tarigan
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018