Jakarta (ANTARA News) - Polda Metro Jaya mengerahkan sekitar 10.000 personel guna mengamankan Jumat Agung (18/4) dan perayaan Paskah.

"Sepertiga kekuatan akan disiapkan untuk mengamankan," kata Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Dwi Priyatno di Jakarta, Kamis.

Selain Polda Metro Jaya, jajaran Polres serta Polsek di wilayah Jakarta dan sekitarnya juga terlibat dalam pengamanan.

Dwi mengatakan setiap tempat ibadah yang berada di wilayah hukum Polda Metro Jaya akan mendapatkan pengamanan saat perayaan Paskah.

Petugas kepolisian akan melakukan pemeriksaan secara detail dan menggelar patroli guna mengantisipasi gangguan keamanan, ujarnya.

Jenderal polisi bintang dua itu menjelaskan jumlah personel akan disesuaikan dengan kebutuhan serta mempertimbangkan potensi gangguan keamanan dan konsentrasi massa.

Sejauh ini, kondisi keamanan di Jakarta dan sekitarnya menjelang perayaan Paskah dalam situasi kondusif.


Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2014