Jakarta (ANTARA) - Dinas Bina Marga DKI Jakarta melakukan uji coba tahap kedua jalan layang (fly over) Lenteng Agung dan Tanjung Barat yang menyerupai tapal kuda di Jakarta Selatan.

Pantauan ANTARA di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis, uji coba jalan layang itu dibuka mulai pukul 06.00 WIB.

Petugas dari Dinas Perhubungan dan polisi bersiaga di sekitar jalan layang. Tidak ada antrean padat kendaraan di sekitar jalan layang karena uji coba serupa sudah pernah dilakukan 31 Januari hingga 2 Februari 2021.

Seorang pedagang kaki lima yang berjualan di dekat "fly over" Lenteng Agung Ahmad Fauzi mengaku dengan adanya jalan layang itu diharapkan mengurangi kemacetan.

"Di bawah 'fly over' itu ada palang kereta, sering terjadi kecelakaan. Kalau mau ke Pasar Minggu, nunggu kereta lewat dulu sekitar 10 menit, sekarang itu bisa dipotong," katanya.

Baca juga: Jalan layang Lenteng Agung dan Tanjung Barat uji coba kedua 1-6 April
Baca juga: Hasil uji coba "flyover" Lenteng Agung-Tanjung Barat dievaluasi
Foto aerial jalan layang tapal kuda Lenteng Agung saat uji coba lalu lintas di kawasan Lenteng Agung, Jakarta, Minggu (31/1/2021). Dinas Bina Marga DKI Jakarta melakukan uji coba lalu lintas di jalan layang tapal kuda Lenteng Agung dan Tanjung Barat pada hari Minggu (31/1) pukul 08.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB serta hari Senin (1/2) dan Selasa (2/2) pukul 06.00 WIB hingga 21.00 WIB untuk mengevaluasi kekurangan pekerjaan yang ada di lapangan seperti marka, rambu dan kelengkapan jalan. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.
Senada dengan Ahmad Fauzi, seorang pengemudi ojek daring, Muhammad Ridwan juga menyambut baik adanya jalan layang itu karena memperlancar arus lalu lintas.

"Lumayan makin lancar jadinya, engga capek lagi kena macet," katanya.

Ia pun berharap sebagian konstruksi yang belum selesai segera dirampungkan agar jalan layang itu sepenuhnya beroperasi.

Dinas Bina Marga DKI melakukan uji coba kedua di Jalan Layang Lenteng Agung dan Tanjung Barat, 1-6 April 2021.

Uji coba berlangsung dari pukul 06.00 hingga 22.00 WIB. Setelah uji coba selesai enam hari, Bina Marga akan kembali menutup jalan layang itu untuk dilakukan evaluasi.

Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021