Ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam setiap aktivitas namun wajib menerapkan protokol kesehatan COVID-19
Singkawang, Kalbar (ANTARA) - Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kota Singkawang, Provinsi Kalimantan Barat menggencarkan pemberian informasi serta sosialisasi kepada masyarakat tentang protokol kesehatan (prokes) COVID-19, mengingat semakin banyaknya kasus konfirmasi positif di kota itu.

"Pentingnya menjalankan protokol kesehatan COVID-19 ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam setiap aktivitas namun wajib menerapkan protokol kesehatan COVID-19," kata Kepala Dinas Kominfo Kota Singkawang, Ahyadi, di Singkawang, Minggu.

Untuk itu, katanya, GTPP COVID-19 melalui Dinas Kominfo Singkawang menyebarkan baliho di tempat umum, pasar, terminal dan juga tempat wisata.

"Setidaknya puluhan spanduk dan baliho yang kita sebar di masyarakat hingga tingkat kelurahan," katanya.

Disebutkannya bahwa untuk baliho yang disebar sifatnya lebih kepada imbauan dan ajakan untuk disiplin protokol kesehatan dengan 3M, yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

"Untuk di tempat wisata tema baliho sedikit berbeda, lebih kepada wisata yang aman dan nyaman dengan menerapkan protokol kesehatan," katanya.

Khusus untuk baliho di setiap kecamatan hingga kelurahan dipasang di kantor dan tempat umum yang mudah dilihat dan dibaca oleh masyarakat.

"Kita mengharapkan melalui penyebaran spanduk dan baliho ini, agar masyarakat semakin disiplin dan patuh menjalankan protokol kesehatan guna memutus mata rantai COVID-19," demikian Ahyadi.

Baca juga: Dua balita, positif COVID-19 Kota Singkawang-Kalbar tambah 13 kasus

Baca juga: Kembali bertambah, positif COVID-19 di Singkawang-Kalbar naik 20 kasus

Baca juga: Penjahit di Kalbar canangkan gerakan masker gratis

Pewarta: Rendra Oxtora
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2020