Jakarta (ANTARA) - Diva pop Indonesia, Rossa meluncurkan lagu baru berjudul "Masih", yang terinspirasi dari pengalaman pribadi.

Rossa mengatakan lagu ciptaan Yovie Widianto itu bercerita tentang seseorang yang tidak bisa melupakan mantannya.

"Kadang ada yang nanya semua lagu cerita hidup gue. Mungkin karena gue bisa menjiwai dikira cerita gue. Tapi yang sekarang beneran sih. Tentang orang yang masih ingat sama mantan," kata Rossa dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat.

Baca juga: Rossa aransemen ulang lagu "Tegar" setelah 20 tahun

Baca juga: Rossa dan Afgan lelang lagu di konser "tribute" Ivo Nilakreshna


Sementara itu, Yovie Widianto sebagai pencipta lagu mengatakan proses pembuatannya telah dilakukan sejak tahun 2017 lalu. Yovie mengaku butuh hingga dua tahun untuk menyelesaikan lagu tersebut.

"Ini potongan lagu yang dibuat pas GR konser 2017. Chorus-nya aja. Cuma yang membuatnya agak lama karena waktunya sulit ketemu. Baru 2018 diselesaikan. Liriknya bahkan dibuat sama Nino by phone. Rekaman 2019, bayangin," jelas Yovie Widianto.

Rossa mengatakan banyak penggemarnya yang mengapresiasi lagu tersebut saat didengarkan dalam konser tahun 2017.

Selain itu, menururt dia tahun 2020 menjadi waktu yang tepat untuk merilis lagu baru ini setelah selesai dikerjakan pada tahun lalu.

"Dari pas dibikin reff aja aku sudah suka terus semua orang juga pas didengerin suka. Cuma waktu aja. Tahun lalu gue ada proyek bikin soundtrack. Sekarang menurut gue saatnya banget awal tahun keluarin lagu terbaru," ujar Rossa.

Baca juga: Leeteuk Super Junior puji Rossa

Baca juga: Super Junior dan Rossa bakal berkolaborasi

Baca juga: Rossa tampil menawan di video musik "Firefly"

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020