Sekretaris Komisi I Bidang Pemerintahan dan Hukum DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Ilham Nor mengharapkan masyarakat agar menjaga kondusifitas lingkungan pada Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah.
"Kondusifitas lingkungan itu penting, terlebih pada bulan suci atau bulan puasa Ramadhan," ujar Ilham ketika dikonfirmasi, Selasa sesudah melakukan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 6 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Ketentraman Umum dan Perlindungan Masyarakat di Kalsel.
Baca juga: Ramadan Cake Fair grows MSMEs economy: South Kalimantan Governor
Menurut dia. keterlibatan atau partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban umum merupakan keniscayaan, seperti mencegah gangguan keamanan, mengurangi potensi konflik sosial, serta menjaga fasilitas umum agar tetap terpelihara
Ketika sosialisasi peraturan perundang-undangan atau Sosper Perda 6/2020 di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar, Ahad (2/3/2025), Ilham Nor menekankan, bahwa keberhasilan pelaksanaan Perda 6/2020 sangat bergantung pada kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat.
Oleh karena itu, lanjut wakil rakyat dari Partai Gerindra asal daerah pemilihan Kalsel I/Kota Banjarmasin tersebut, sangat membutuhkan peran tokoh masyarakat, pemuda, dan perangkat desa sangat dalam menciptakan lingkungan yang harmonis.
“Kita sangat mendukung sekali dengan adanya program Sosper Perda 6/2020 agar masyarakat lebih memahami dan menyadari pentingnya hidup rukun bertetangga,” demikian Ilham Nor.
Baca juga: FWE-Bank Kalsel kolaborasi bagikan paket sembako murah dan sembako gratis
Masyarakat setempat menyambut baik Sosper tersebut dan berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut agar masyarakat semakin memahami aturan yang berlaku serta ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.
Dengan Sosper Perda 6/2020 masyarakat Kecamatan Kertak Hanyar dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga ketertiban umum, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadan.
Editor : Imam Hanafi
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2025