Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dihentikan langkahnya oleh ganda putra Korea Selatan Jin Yong/Na Sung-seung di babak 32 besar Denmark Open 2023.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark, Rabu, Leo/Daniel harus mengakui keunggulan Jin Yong/Na Sung-seung dalam drama tiga set, 1-2 (21-16. 12-21 dan 15-21).
Di set pertama, Leo/Daniel bermain mendominasi dengan unggul lima poin di awal, 5-0. Leo/Daniel mampu menutup interval permainan dengan keunggulan empat poin, 11-7.
Seusai interval, Leo/Daniel memperoleh empat poin beruntun untuk memperlebar keunggulan menjadi delapan poin, 15-7. Jin Yong/Na Sung-seung mencoba keluar dari tekanan dengan memperoleh empat poin berturut-turut untuk memperkecil kedudukan menjadi 16-18. Namun Leo/Daniel mampu mengunci set pertama dengan kemenangan 21-16.
Memulai set kedua, terjadi kejar mengejar poin hingga kedudukan imbang 3-3. Namun Jin Yong/Na Sung-seung mampu mendikte permainan dan menutup interval dengan keunggulan lima poin, 11-6.
Leo/Daniel belum mampu keluar dari tekanan seusai interval. Jin Yong/Na Sung-seung terus memperlebar jarak hingga menutup set kedua dengan kemenangan 21-12.
Memasuki set ketiga, Leo/Daniel mampu unggul 3-1. Pasangan pebulu tangkis yang sama-sama berusia 22 tahun tersebut terus tampil mendominasi Jin Yong/Na Sung-seung dan menutup interval dengan keunggulan 11-6.
Usai interval, permainan Leo/Daniel mampu dibaca oleh Jin Yong/Na Sung-seung. Jin Yong/Na Sung-seung mampu membalikkan kedudukan dengan memperoleh enam poin berturut-turut, 12-11. Leo/Daniel coba keluar dari tekanan namun Jin Yong/Na Sung-seung berhasil memanfaatkan celah. Jin Yong/Na Sung-seung menutup set ketiga dengan kemenangan 21-15.
"Di gim ketiga setelah interval, kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Lawan juga bisa kembali bermain baik, mereka menyulitkan kami dengan bola-bola silang. Kami tidak mampu mengantisipasinya. Tidak ada masalah dengan sisi lapangan di gim kedua dan gim ketiga setelah interval. Ini murni kesalahan kami," kata Leo.
Sementara itu Daniel mengungkapkan permainan mereka yang inkonsisten menyebabkan lawan mampu memanfaatkan celah dan berbalik unggul.
"Kami belum bisa bermain konsisten. Itu yang membuat kami belum bisa kembali ke performa maksimal," ungkap Daniel.
Baca juga: Denmark Open 2023 - Fajar/Rian amankan tiket babak 16 besar
Baca juga: Jojo gagal amankan tiket 16 besar karena ditundukkan Chou Tien Chen
Baca juga: Putri Kusuma ditaklukkan Chen Yu Fei di babak 32 besar Denmark Open
Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023